Rektor Unair Beri Penghargaan atas Pengembangan Vaksin Merah Putih (INAVAC)

  • Whatsapp

Caption:
Rektor Unair Prof Dr Muhammad Nasih SE MT Ak,

SURABAYA, beritalima.com|
Sejak muncul tahun 2020, pandemi Covid-19 banyak meninggalkan cerita bagi masyarakat di dunia. Kesedihan karena harus banyak yang gugur, hingga kebahagian karena terciptanya banyak peluang serta akselerasi besar, salah satunya di dunia kesehatan.

Sebagai salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia, Universitas Airlangga (Unair) terus berusaha menjadi bagian dari lompatan kemajuan di bidang pendidikan maupun riset dan pengabdian masyarakat. Vaksin INAVAC yang dikembangkan oleh tim peneliti Unair bekerja sama dengan PT Biotis Pharmaceutical Indonesia menjadi salah satu bukti bukti lompatan kemajuan itu.

Hal tersebut disampaikan oleh Rektor Unair Prof Dr Muhammad Nasih SE MT Ak, dalam kegiatan Silaturahmi dan Apresiasi atas Kontribusi Mitra Rumah Sakit Site dalam Uji Klinis Pengembangan Vaksin Merah Putih (INAVAC) Tahun 2022 pada Jumat (3/2/2023) di Bumi Surabaya City Resort.

“Kami sangat berterimakasih atas seluruh ikhtiar yang menurut saya tidak kalah dengan semangat arek-arek Suroboyo tahun 1945. Semangatnya. Karena tantangannya memang agak berbeda,” ucapnya.

Menurut Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unair itu, pandemi menjadi masa pengujian bagi para ilmuan dan nalar rasionalitas manusia.

“Kita diharuskan mengambil keputusan dengan landasan ilmu pengetahuan yang terukur. Hal tersebut terjadi karena musuh yang dihadapi merupakan musuh tak terlihat dan hanya mampu dibaca oleh perantara ilmu pengetahuan,” terangnya.

“Ini uji klinis, bukan penelitian ilmiah, sehingga kadang-kadang harus ada perbedaan antara penelitian ilmiah yang seluruh prosedur dan validitasnya harus seratus persen fix. Dibandingkan dengan uji klinis yang dalam tanda kutip barangkali dalam keaadan darurat,” sambungnya.

Dalam prosesnya, INAVAC tidak hanya ditelurkan oleh para peneliti dan ahli, melainkan banyak peran masyarakat didalamnya. Masyarakat yang senantiasa mendukung hingga mereka yang bersedia menjadi objek penelitian vaksin.

“Sejak awal kami memang punya beberapa strategi berkaitan dengan pandemi ini. Dalam jangka pendek, sejak awal kami ikut menghasilkan box disinfektan, robot, dan bahan-bahan penunjang lainnya,” lanjutnya.

Dalam momen tersebut, Prof Nasih memberikan apresiasi penghargaan kepada beberapa pihak yang mendukung terciptanya vaksin INAVAC, di antaranya Gubernur Jawa Timur, Walikota Malang, Bupati Jember, RSUD Dr Soetomo, RSUD Syaiful Anwar Malang, RS Universitas Airlangga, RS Paru Jember, dan RS Soebandi Jember. (Yul)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait