Rektor UPRI Makassar Tantang Mahasiswa KKNP Kembangkan Entrepreneur School

  • Whatsapp

Rektor UPRI Makassar Dr. H. Abdul Azis DP, S.H., M.H tantang mahasiswa peserta KKNP 2018 menjadi entrepreneur school dalam bidang pemberdayaan masyarakat di lokasi KKN serta dapat meningkatkan kewirausahaan penduduk setempat.

Demikian sambutan Abd Azis DP, saat membuka Pembekalan Kuliah Kerja Nyata dan Profesi (KKNP) 2018, Kamis (6/9/2018) di Aula Gedung Lt.2 PKP2A II LAN, Jalan Raya Baruga No.48 Antang Kota Makassar.

Dijeklaskan, para mahasiswa saat berada di tengah masyarakat harus mampu melihat potensi lokal masyarakat.

Dan berpotensi di kembangkan dengan member nilai tambah dan nilai jual atas potensi dan komoditas yang dimiliki daerah tersebut, tandas doktor ilmu hukum PPs-UMI Makassar ini.

Magister Hukum PPs-Unhas ini, bertekad melakukan pembenahan baik dari segi sumber daya maupun dari segi lainnya.

Agar dapat menunjang peningkatan mutu pendidika dan terus meningkatkan dan menyuburkan semangat entrepreneur mahasiswa.

Penanggung Jawab KKNP UPRI 2018, Ali Imbran menambahkan peserta kali ini sebanyak 179 mahasiswa.

Mereka berasal dari lima fakultas Fakultas Tekni, Ekonomi, FKM, Fisip, FKIP.

Pemateri pembekalan. Ali Imran, S.T.,S.KM.,MM, materi dibawakan Analisis Kebijakan KKN-KKP.

Andi Asri, S.KM.,M.Kes membawakan tentang Konsep dan Strategi Pemberdayaan dalam Perspektif Pengembangan Masyarakat.

Pemateri lainnya Dr. Sudirman,S.Pd.,M.Pd membawakan Efektivitas Program Kerja dan Monev KKN-KKP serta para dekan fakultas UPRI membawakan materi tentang Membangun Visi Misi Institusi Fakultas Kepada Masyarakat.

Peserta KKNP ini akan berangkat ke Toraja Utara 11 September 2018.

Program kerja selama kurang lebih 2 bulan di lokasi para mahasiswa KKN-KKP dapat memperdayakan masyarakat.

Mahasiswa datang ke masyarakat bukan sebagai pekerja melainkan berperan sebagai fasilitator dan akan mencari pokok permasalahan dalam masyarakat di lokasi KKN.

Turut hadir dalam acara tersebut Pembina Yayasan Perguruan Tinggi Karya Dharma Makassar, Darwis Nur Tinri, S. Sos, M. Si, Ketua Yayasan Perguruan Tinggi Karya Dharma Makassar Dra. Khadija Nur Tenri, M.Si

Dekan FKIP Dr. H. Mustain Thahir, M.Pd, Dekan Fakultas Teknik Ir. Rafiuddin, M.T.

Dekan Fakultas Ilmu Sosial Dan Politik Dr. Rahman, S.E, M.Si. Dekan Fakultas Ekonomi Dr. Marwan A. Buhaerah, S.E, M.M, Dekan FKM, Dr. Arlin Adam, S.K.M, M.Kes. (nirwan)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *