Road Show Pengobatan Gratis Jokowers Jakarta Dihadiri Ribuan Orang

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com – Road show kegiatan bakti sosial pemerikasaan dan pengobatan gratis yang diselanggarakan Jokowers Jakarta diikuti sekitar 3000 orang datang berobat. Acara yang dilaksanaan dari Oktober 2018 diantaranya, Kecamatan Ujung Genteng, Pelabuhan Ratu Sukabumi, Tanjung Lesung Banten, Cijambe Subang, Pegaden dan terakhir 16 Januari 2018 Kecamatan Kemang Bogor.

Hal ini diungkapkan dr. Wendy Setiawati Ketua Umum Jokowers Jakarta (JJ) saat dihubungi di Jakarta, Senin (21/01/18). Kegiatan ini merupakan bagian terpenting menjaga kesehatan, dimana dalam jiwa raga yang sehat maka aktivitas kehidupan akan berjalan dengan baik.

 

“Kami telah melakukan banyak kegiatan sejak akhir Oktober 2018 sampai akhir Januari 2019. Selain itu Jokowers Jakarta melaksanakan agenda secara konsisten dengan program pemeriksaan laboraturium dan pengobatan gratis untuk masyarakat berbagai tempat,” dr Wendy.

 

Selain itu perempuan berusia 50 tahun ini mengatakan, kegiatan baksos pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis sangat dibutuhkan oleh masyarakat yang tinggal di pedesaan. Katanya, baksos ini meliputi pemeriksaan gula darah, asam urat, kolesterol dan lain-lain.

 

“Baksos kami peruntukkan bagi masyarakat umum, guna upaya pencegahan dan untuk meminimalisir terjadinya penyakit. Masyarakat harus disadarkan pentingnya kesehatan lingkungan, kesehatan pribadi dan pola makan,” terang dr. Wendy.

 

Menurut dr Wendy setiap acara pengobatan gratis selalu dihadiri sekitar 500-750 orang. Hal ini katanya, menunjukkan animo masyarakat berobat dan melaksanakan pemeriksaan gratis sangatlah dibutuhkan.

 

“Dari kegiatan antar kegiatan diminati masyarakat, terbukti banyak yang hadir. Bahkan ada korban kecelakaan yang dibawa ke lokasi acara. Sehingga kami dokter dan paramedis melakukan tindakan bedah ringan dan menjahit luka yang menganga,” lugas dr. Wendy.

dr. Wendy mengatakan peran pemerintahan era Jokowi dalam dunia kesehatan sudah sangat baik, apabila dibandingkan sebelumnya. Sarana, prasarana dan kemudahan akses kesehatan seperti BPJS dan KIS sudah bisa dirasakan manfaatnya.

 

Terbukti, katanya, sistem kerja Jokowi sudah banyak membantu masyarakat, seperti infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan harga BBM yang sudah sama harga.

 

“Ini merupakan sebuah prestasi yang sangat luar biasa, yang belum pernah dilakukan pemerintahan sebelum pemerintahan Jokowi seperti saat ini” tandasnya.

 

Sementara itu Tuyub Sahaab salah satu Dewan Penasehat Jokowers Jakarta yang berkesempatan hadir mendampingi Baksos Kecamatan Kemang Bogor mengatakan mendukung acara terus berlangsung rutin. Menurutnya, program-program Jokower Jakarta sangat tepat guna bagi masyarakat banyak.

 

“Kesehatan merupakan sarat utama kehidupan yang harmoni dan produktif untuk kita. Hal ini sesuai juga dengan dengan himbauan Bpk jokowi Presiden RI bahwa, dalam tubuh yang sehat ada jiwa yang sehat. Jadi sangat singkron sekali,” tandas Tuyub.

 

Senada dengan Tuyub, Firman Djunid yang juga salah satu Dewan Penasehat Jokowers Jakarta menyatakan, kegiatan baksos pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis sangat positif dan membantu masyarakat. Dimana katanya, terutama diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu.

 

“Kegiatan Baksos Pemeriksaan Kesehatan dan Pengobatan Gratis jika bisa dilakukan sesering mungkin, karena kegiatan seperti ini sangat diharapkan oleh masyarakat” ujarnya.

Menurutnya, sambil menggelar bakti sosial pengobatan gratis Jokowers Jakarta juga bisa bekerja mensosialisasikan program kerja capres-cawapres 01 Jokowi-KH Makruf Amin. Dimana disetiap lokasi yang disambangi bisa juga mendirikan posko pemenangan paslon yang diusung Koalisi Indonesia Bekerja II ini.

Sementara itu seorang perempuan bernama Eneh selaku warga Desa Pondok Udik, Kecamatan Kemang yang ikut dalam kegiatan Baksos Pemeriksaan Kesehatan dan Pengobatan Gratis sangat bersyukur adanya kegiatan Baksos.

 

“Saya sudah lama mengalami kesemutan, linu dan terkadang demam pada tubuh saya, ingin berobat ke Rumah Sakit tapi jaraknya jauh dari rumah saya, saya dengar ada Baksos Pemeriksaan Kesehatan dan Pengobatan Gratis, langsung saya datang untuk berobat, ini sangat membantu sekali untuk masyarakat seperti saya,” tuturnya. (red)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *