RSUD Aceh Tamiang Sudah Melayani Umum, Enam Operasi Berhasil Dilakukan

  • Whatsapp
RSUD Aceh Tamiang sudah melayani umum, enam operasi berhasil dilakukan (foto: Kemenkes)

Aceh Tamiang, beritalima.com|-– RSUD Muda Sedia, Kabupaten Aceh Tamiang, terus menunjukkan perkembangan positif pascabanjir dan longsor melanda, dengan mulai melayani masyarakat bahkan tindakan operasi sudah berhasil dilakukan.

Sejumlah layanan esensial, khususnya bedah dan kebidanan, kembali beroperasi. Pada 27 Desember 2025, instalasi bedah RSUD Muda Sedia berhasil melakukan enam tindakan operasi yang sebelumnya sempat tertunda akibat dampak bencana. Tindakan tersebut meliputi operasi sectio caesarea, kuretase, serta operasi bedah umum.

Dokter Anestesi RSUD Muda Sedia, dr. Kulsum menyampaikan seluruh tindakan operasi tersebut berjalan dengan baik.

“Alhamdulillah, pada 27 Desember instalasi bedah RSUD Muda Sedia Kabupaten Aceh Tamiang berhasil melaksanakan enam operasi, terdiri dari sectio caesarea, kuretase, dan bedah umum. Seluruh prosedur berjalan lancar,” ujar dr. Kulsum (3/1).

Layanan kebidanan kembali berjalan optimal. Salah satu relawan medis, dr. Muhammad Luthfiyanto, PPDS Obstetri dan Ginekologi, menjelaskan ada pasien persalinan telah melahirkan dengan kondisi ibu dan bayi yang sehat.

“Kondisi ibu dalam keadaan baik. Bayi perempuan lahir dengan berat 3.000 gram, menangis spontan, dan direncanakan menjalani rawat gabung di ruangan,” jelasnya.

Hal serupa disampaikan dr. Fitria Aini, PPDS Obstetri dan Ginekologi, yang turut bertugas di instalasi bedah RSUD Muda Sedia. Ia menyebutkan seluruh pasien yang menjalani tindakan sectio caesarea dan kuretase berada dalam kondisi stabil.

“Kami membantu tindakan sectio caesarea dan kuretase. Alhamdulillah seluruh pasien dalam keadaan baik dan saat ini sudah menjalani rawat gabung bersama bayi,” ungkap dr. Fitria.

Pemulihan layanan kesehatan di RSUD Muda Sedia terus dilakukan secara bertahap dengan memprioritaskan layanan esensial yang tidak dapat ditunda. Kehadiran tenaga kesehatan relawan turut memperkuat keberlangsungan pelayanan medis bagi masyarakat Aceh Tamiang purna bencana banjir dan longsor.

Jurnalis: abri/dedy

 

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait