MEDAN, beritalima.com – Perumahan non dinas Anugerah Matoa Sentosa dibangun untuk membantu anggota TNI yang belum memiliki rumah, baik prajurit dan masyarakat tidak diwajibkan membayaran DP, karena DP sudah di di Nol kan.
Hal tersebut disampaikan Komandan Kodim 0209/Labuhanbatu , Letkol Inf Santoso dalam rilis tertulisnya di Medan, Sumater Utara. Selasa, (04/06/2019).
Dandim mengatakan bahwa Perumahan Anugerah Matoa Sentosa yang dibangun dilahan yang terletak di Jalan Lingkungan Perlayuan, Kelurahan Pulo Padang, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, tersebut diperuntukan untuk anggota TNI dan masyarakat menengah kebawah.
“Dengan DP nol persen, tentu sangat membantu prajurit dan masyarakat untuk memiliki rumah pribadi,” ujarnya.
“Selain untuk mensejahterakan anggota, rumah juga dapat dijadikan aset pribadi dan tabungan di masa depan,” terangnya.
Selain itu, kata Dandim, perumahan yang dibangun untuk anggota TNI tersebut memiliki izin bangunan lengkap semua.
“Boleh kita perlihatkan semua kelengkapan perijinan bangunan perumahan itu, “tegas Dandim.
Dikatakan Dandim bahwa pihaknya membangun perumahan non dinas tersebit bukan hanya untuk anggota TNI saja, masyarakat menengah kebawah pun bisa memilikinya dengan mencicil
(rr)