Sah, KPPS Desa Temu Siap Sukseskan Pilkada Sidoarjo

  • Whatsapp

SIDOARJO, beritalima.com – Ketua PPS Desa Temu, Joko Waspodo melantik ketua dan anggota KPPS di Balai Desa Temu Kecamatan Prambon,Kabupaten Sidoarjo disaksikan Kepala Desa Pak Salikan dan Bhabimkamtibnas Desa Temu, Senin,23/11.

Joko Waspodo berharap KPPS Desa Temu yang baru dilantik ini bisa bertugas dengan baik dan jujur serta lebih mengedepankan kepentingan negara dan bangsa dari pada kepentingan pribadi atau golongan.

” Mulai malam ini , petugas KPPS Desa Temu sudah sah dan wajib bersikap netral,jujur dan profesional dalam menghadapi tahapan tahapan proses Pilkada Sidoarjo, ” kata Joko, pendiri Yayasan Anak Yatim Desa Temu Al Maulana.

Disamping itu, Pak Salikan selaku Kepala Desa Temu berpesan kepada petugas KPPS agar selalu menjaga netralitas dan kesehatan sebelum dan saat pelaksanaan Pilkada Sidoarjo, karena semakin mendekati pemilihan kepala daerah, tensi politik tambah memanas.

” Mohon kepada petugas KPPS yang baru ini tidak berpihak kepada salah satu Paslon Pilkada, karena ujung tombak kesuksesan Pilkada di Desa Temu ada pada pundak petugas KPPS ini, dan selalu jaga kesehatan,” ujar Salikan.

Seperti yang diinfokan sebelumnya Desa Temu yang terdiri dari 6 TPS malam ini Ketua dan Angggota KPPS Desa Temu resmi dilantik Sesuai dengan keputusan KPU Kabupaten Sidoarjo nomor 532/PP.04.2-Kpt/KPU-Kab/XI/2020 tentang penetapan dan pengangkatan anggota kelompok penyelenggara pemungutan suara di Desa Temu Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo Tahun 2020.( RH )

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait