Sarmi Buat Kandang Ayam, TNI Ikut Bantu

  • Whatsapp

BONTANG – BERITALIMA.COM – Program TMMD ke 102 merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kesulitan masyarakat yang berada di wilayah Kodim Bontang, maka kegiatan TMMD ke-102 sebagai bagian dari Bhakti TNI yang bertujuan untuk membantu Pemda dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan.

Selain sasaran infrastruktur secara fisik, Satgas TMMD ke 102 juga mengadakan kegiatan sasaran non fisik, antara lain seperti yang dilakukan anggota Satgas TMMD Bontang dengan beberapa rekannya membantu Ibu Sarmi membuat kandang ayam, agar dapat meningkatkan penghasilannya dengan cara berternak ayam. Rabu (25/07/2018)

Ayam kampung milik warga ini merupakan bantuan dari Pemerintah Kab. Bontang sebagai bagian dari Program TMMD Ke 102 Kodim Bontang, yang diserahkan secara simbolis kepada perwakilan warga masyarakat oleh Bupati Bontang pada saat upacara pembukaan TMMD Ke 102 di Lapangan.

Dandim mengatakan, “Budidaya Ayam kampung sebenarnya sudah menjadi pekerjaan sehari-hari warga, karena Ayam kampung sudah banyak diternakkan atau dipelihara sejak dulu di Bontang ini, akan tetapi sistem pemeliharaannya di biarkan lepas tanpa di kandangkan.”

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *