Prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas Kompi Zeni (Satgas Kizi) TNI Konga XX-N/Monusco (Mission de L’Organisation des Nations Unies pour La Stabilisation en Republique Democratique du Congo) di bawah pimpinan Mayor Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos. sebagai Dansatgas, melaksanakan pembersihan serpihan munisi akibat ledakan gudang senjata Markas FARDC di Runway Bandara Dungu, Kongo, Afrika, Rabu (1/3/2017).
Pembersihan sisa-sisa serpihan munisi tersebut sesuai perintah dari Staf Security UN kepada Satgas Kizi TNI Konga XX-N/Monusco, selanjutnya Dansatgas Konga XX-N/Monusco Mayor Czi Nur Alam Sucipto memerintahkan Tim Jihandak Satgas Kizi TNI yang berjumlah 4 personel dipimpin oleh Serka Agung Maigiri untuk melaksanakan deteksi di runway bandara Dungu
Mayor Czi Nur Alam Sucipto saat meninjau anggotanya di lokasi mengatakan bahwa, daerah di runway bandara merupakan salah satu tempat yang sangat penting untuk transportasi udara personel staf UN maupun sipil.
“Deteksi dan penyisiran tersebut dilaksanakan karena terdapat banyak serpihan-serpihan sisa munisi dan senjata berada di runway bandara akibat dari ledakan di gudang senjata Markas FARDC yang terjadi beberapa waktu yang lalu, mengingat markas FARDC terletak tidak jauh dari bandara Dungu,” ujar Dansatgas Konga XX-N/Monusco.
Lebih lanjut Dansatgas Konga XX-N/Monusco menyampaikan, dari hasil pembersihan tersebut berhasil didapatkan beberapa serpihan sisa dari kebakaran dan sudah diamankan oleh Tim Jihandak serta diserahkan kepada Staf Security UN. Kemudian bandara telah dinyatakan aman untuk kegiatan transportasi udara.
Kinerja Satgas Kizi TNI Konga XX-N/Monusco mendapat apresiasi dari Staf Security UN dan dari pihak bandara mengucapkan terima kasih dalam melaksanakan tugas dengan cepat, cermat dan teliti.