LABUHANBATU, beritalima.com – SD 112143 (SD 10) mendapat Akreditasi A dengan Predikat Unggulan dari Badan Akreditasi Nasional yang dilaksanakan bulan September lalu, Akreditasi sekolah mencakup penilaian terhadap sembilan komponen sekolah meliputi kurikulum dan proses belajar mengajar, administrasi dan manajemen sekolah, organisasi dan kelembagaan sekolah, sarana prasarana, ketenagaan, pembiayaan, peserta didik dan peran serta masyarakat, Jumat (19/10/2018).
Hj. Nurimah Ritonga, SPd. MM mengatakan “prestasi yang kita raih ini akan menjadi cambuk bagi sekolah ini dalam meningkatkan mutu dan inovasi kedepannya, inovasi yang harus kita tingkatkan dalam memberikan pendidikan yang bermutu buat peserta didik, yang paling utama anak-anak yang sekolah disini hatinya harus senang, Komite sekolah dan paguyuban kelas dapat bersinergi degan kami para guru di sekolah ini”, ujar Nurimah.
“Dukungan dari wali murid sangat kita butuhkan untuk perkembangan anak-anak kita di sekolah, kalau dari pondasinya sudah kuat, jenjang berikutnya kita yakin anak-anak ini sudah punya modal kepribadian, pondasi yang kuat untuk melangkah pendidikan selanjutnya, untuk itu saya berharap kepada bapak ibu guru, komite dan paguyuban kelas untuk dapat memberi masukan dan menjadi mitra yang baik di sekolah ini demi kecerdasan anak bangsa”, tandas Nurimah. (Oelies).