SDM Polda Jatim Kunjungi Pondok Pesantren Lirboyo Kediri

  • Whatsapp

KEDIRI, beritalima.com– Untuk mempererat tali silaturahmi antara Intitusi Kepolisian dan Tokoh Agama, agar bisa saling menjaga serta memberi kenyamanan pada masyarakat. Karo SDM Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur Kombes Pol Ihsan Amin SH SIK yang didampingi Kapolres Kediri Kota, Berkunjung serta bersilaturahmi ke ponpes Lirboyo. Rombongan disambut langsung oleh pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) KH Anwar Mansur. Beserta pengurus pondok tersebut.

“Kunjungan ini, dalam rangka silaturahmi untuk Berdoa bersama, agar terwujudnya situasi aman dan kondusif jelang hari raya Natal dan Tahun baru 2109, serta pesta demokrasi, Pilpres dan Pileg diwilayah Jawa Timur Khususnya,” ujar Karo SDM Kombes Pol Ihsan Amin di Kediri, Selasa 25/12/2018.

Bacaan Lainnya

Ihsan Amin, pria yang berpangkat Melati Tiga yang menjabat Karo SDM Polda Jatim tersebut juga mengaharapkan supaya para Toko Ulama ikut serta mendukung dan mendoakan di pesta demokrasi bisa berjalan kondusif dan aman.

“Kami berharap supaya pesta demokrasi nanti berjalan kondusif aman damai. Tokoh ulama juga mendukung, membantu Polri, TNI untuk menjaga dan mewujudkan rasa aman dan damai saat terlaksananya pesta demokrasi.” Harapnya.

Sementara itu pengasuh pondok pesantren Lirboyo kediri KH Anwar Mansur, juga mendukung untuk terciptanya rasa aman damai dan kondusif saat pesta demokrasi nanti khususnya wilayah Jawa Timur.

“Kami juga mendoakan, dan mendukung untuk terciptanya aman damai dalam pesta demokrasi di Jatim nanti,” tutupnya.
[Lum/Red]

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *