KEPULAUAN SULA,beritaLima.com – Kepala kantor Pertanahan Kabupaten Kepulauan Sula, Provinsi Maluku Utara (Malut) penyerahan sertifikat tanah gratis kepada masyarakat. kegitan tersebut berlansung di lapangan Kodim 1510/Sanana pada hari Selasa kemarin
Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Kepulauan Sula Hendrata Thes, Sekretaris Daerah, Syafrudin Sapsuha, Waka Polres, Kompol Arifin La Ode Bure, Kepala Pengadilan Negeri (PN) Sanana, Ilham, Kepala Bank BRI Sanana, Yoga Samodra, Pimpinan SKPD linglup Pemkab Kepsul, Camat Kota Sanana, Nurdiana Surandi Buamon, para kepala desa se -Kecamatan Sanana serta masyarakat
Sambutan Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Kepulauan Sula, Ikram Abdul Haris menyampaikan bahwa visi Presiden RI melalui Kementerian ATR/BPN, adalah terwujudnya pengelolaan ruang dan pertanahan yang merupakan kerangka kerja yang mengarah pada kebijakan visi Indonesia 2045. Sehingga terwujud masyarakat Indonesia yang mandiri, maju, adil dan makmur melalui percepatan pembangunan di berbagai bidang dengan menekankan terbangunnya struktur perekonomian yang kokoh beriandaskan keunggulan kompetitif di berbagai wilayah yang didukung oleh Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas dan berdaya saing.
Untuk mewujudkan visi tersebut Kementerian ATR/BPN akan melakukan optimalisasi Reformasi Agraria, mendaftarkan semusa bidang tanah di seluruh wilayah NKRI, mewujudkan ATR/BPN berbasis teknologi yaitu dengan telah diluncurkannya Hak Tanggungan Elektronik (HT-el) dan mewujudkan adanya Rencana Detail Tata Ruang (RDTR), “ungkap Ikram kepada beritaLima.com. Kamis (21/11)
Selanjutnya, Ikram juga penyerahan sertipikat PTSL sebanyak 2.080 bidang di 10 (sepuluh) desa dalam wilayah Kecamatan Sanana, yang merupakan bagian dari target keseluruhan kantor pertanahan kabupaten Kepulauan Sula sebanyak 5.000 bidang Sertipikat Hak Atas Tanah terdiri dari Kabupaten Kepulauan Sula 3.527 bidang dan Kabupaten Pulau Taliabu 1.473 bidang.
“Untuk Kabupaten Kepulauan Sula kami dengan Dinas Pertanian juga mensertipikatkan tanah petani melalui kegiatan redistribusi tanah sebanyak 1.776 bidang, serta dengan Badan Pajak Daerah yaitu Peta Zona Nilai Tanah (ZNT).
Kemudian PTSL di Kabupaten Kepulauan Sula setiap tahun selalu mengalami kenaikan target,dimana pada Tahun 2018 lalu sebanyak 3.204 bidang dan pada Tahun 2019 ini sebanyak 5000, bidang dan pada tahun 2020 nanti PBT sebanyak 9000 bidang dan SHAT sebanyak 2.500 bidang,
Kami rencanakan akan membuat kecamatan lengkap dan kami tetapkan di kecamatan Sanana ini seluruh bidang tanah sudah terdaftar dan terpetakan pada tahun 2020. Untuk itu kami sangat berharap peran aktif para Kepala desa agar menyampaikan kepada masyarakat untuk segera memasang patok tanda batas bidang tanah demi terwujudnya maksud dari program ini. Target dan keberhasilan program ini tidak terlepas dari peran serta dan kerjasama yang sinergi antara pemerintah pusat dan daerah serta dukungan masyarakat.
Kami berterimakasi dan apresiasi kepada jajaran pemda, terutama para kepala desa atas kerja keras dan semangat pengabdian yang tulus, telah berhasil melakukan serangkaian kegiatan yang dimulai dari penyuluhan kepada masyarakat, pengukuran bidang-bidang tanah dan pengumpulan bukti-bukti kepemilikan, pemberkasan, yang pada akhirnya sekarang sertipikat sudah siap diserahkan kepada Bapak/lbu sekalian, “harap Ikram
Sementara Bupati Kepulauan Sula, Hendrata Thes berharap dengan adanya sertipikat tanah dapat membantu masyarakat dalam mensejahterakan hidup terutama petani dan nelayan untuk mengembangkan usahanya. “Kita berharap kedepan masyarakat dapat memperbaiki masa depan secara bersama, “kata orang nomor satu di Kabupaten Kepulauan Sula. [DN]