Seratusan Alumni UT di Sinjai Lolos Tes Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja

  • Whatsapp

SINJAI. Pada penerimaan calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021, untuk tenaga guru ada 100 lebih alumni S1 PGSD Universitas Terbuka (UT) Makassar yang tinggal di Siniai dan sekitarnya dinyatakan lulus seleksi dan mereka itu menunggu SK penempatan di wilayah Sinjai.

Demikian ditegaskan salah seorang pengelola Pokjar UT Sinjai, Mustafa T, S.Pd, M.Si kepada media Kamis 17 Pebruari 2022.

Dijelaskan, alumni UT Makassar yang dinyatakan lulus dalam seleksi calon guru PPPK di Sinjai memberi isyarat kalau proses pembelajaran dan kualitas luaran alumni UT telah mempu bersaing dengan alumni perguruan tinggi lainnya, kata pria kelahiran Sinjai 1969 ini.

Para calon guru dengan status PPPK itu kini akan menyebar mengabdi dan mendidik murid dan siswa yang ada di wilayah Sinjai Tengah dan Sinjai Barat.

Dimasa pandemik saat ini jumlah mahasiswa yang terdaftar dan melakukan transaksi akademik sebanyak 20 orang dan tahun mendatang jumlah mahasiswa akan terus digencarkan sosialisasi dan promosi kepada warga masyarakat, kata sarjana pendidikan STKIP Muhammadiyah Bone 2003 ini.

Memperkenalkan UT kepada masyarakat Sinjai dengan menggunakan media sosial menyebar dan memposting informasi program studi yang ditawarkan UT selaku PTN ke-45 mulai dari program diploma, S1,S2 dan S3.

Memulai mengelola UT pada tahun 2006-2007 dengan program Diploma Dua untuk para guru guru. Pada masa itu peminat cukup banyak dan pernah mencapai 10 kelas.

Sampai kini pengelolaan UT terus dilakukan dengan menjaring para generasi milenial alumni yang baru lulus dari SLTA, tegas magister komunikasi pendidikan PPs-Universitas Satria Makassar 2016 ini.

Kondisi kekinian ada beberapa mahasiswa yang baru tamat SLTA mendaftar jadi mahasiswa dan mereka ini terus dibina dan dikembangkan untuk semakin banyak menjaring mahasiswa dari anak anak muda milenial, tandas Kepala SDN 247 Pattiro II Sinjai Barat ini.

Langkah strategi yang ditempuh dengan gencar dan rajin melakukan sosialisasi dan pengenalan UT pada SLTA yang ada di wilayah Sinjai Tengah, Sinjai Barat dan sekitarnya, tandas alumni D2 PGSD UT ini. **

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait