beritalima.com – Sholat berjemaah saat Ishoma Satgas TMMD Kodim 0510/Trs terlihat akrab dengan warga di Kampung Cilaban Desa Bojong Loa, Kecamatan Cisoka Kabupaten Tangerang, dalam bersama-sama menunaikan Sholat djuhur di Musholah Cilaban, Minggu (15/07/2018).
Seperti yang dilakukan prada M Ridwan bersama Prada Arif tidak sungkan anggota satgas tersebut berbaur dengan warga yang dikenalnya selama empat hari menjalani TMMD. Usai salat ramah tamah pun digelar dengan masyarakat yang mengikuti sholat berjemaah
“Pertemuan dengan wrga dan Warga masyarakat pada sholat berjemaah merupakan bagian dari pelaksanaan TMMD. TMMD tak hanya berisi tentang pembangunan fisik. Namun juga menyasar kepada pembangunan non fisik seperti peningkatan jiwa nasionalisme dan keagamaan,” ujar Prada M Ridwan Satgas TMMD Kodim 0510/Trs.
Dengan berbaur dengan masyarakat, kita dapat menyampaikan pentingnya kegiatan TMMD Fisik non fisik yang sedang di laksanakan, hal ini untuk kemajuan Bangsa khususnya warga sekitar.
“Alhamdulilah, karena adanya TMMD, musholah kami menjadi lebih ramai, kami menghaturkan terima kasih kepada seluruh anggota TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD, karena program TMMD telah memberikan alokasi pembangunan sarana umum yang berada di wilayah kami dan saat ini proses pengerjaannya sedang berjalan,” tutur H. Hidayat pengurus Musholah Kampung Cilaban.*#Kodim 0510/Trs.