Siklus 5 tahunan Banjir besar di jakarta terjadi lagi, harus ada solusi permanen

  • Whatsapp
Proyek pengendali banjir jakarta Integrated Tunnel

Jakarta, Kota jakarta di terjang banjir lagi, hari ini Selasa (4/3 2025) terjadi banjir besar dihampir seluruh wilayah dijakarta, terutama di sepanjang bantaran sungai Ciliwung dan Pesanggrahan, banjir kali ini merupakan siklus 5 tahunan.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta mencatat banjir di Jakarta meluas ke 77 RT. Banjir disebabkan meluapnya air Kali Ciliwung, Pesanggrahan, dan Krukut.
“BPBD mencatat saat ini genangan terjadi di 77 RT,” kata Kepala Pelaksana BPBD Jakarta Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Selasa (4/3/2025).

Ketinggian air beragam, sampai ada yang mencapai 5 meter.

Menurut pemrakarsa proyek pengendali banjir yakni proyek terowongan terpadu atau yang dikenal jakarta Integrated Tunnel (JIT) Wibisono mengatakan bahwa banjir tiap tahun dijakarta selalu terjadi berulang kali, apalagi tahun ini 2025 merupakan siklus 5 tahunan banjir besar di jakarta.

“Lanjutnya,Terakhir banjir besar ini terjadi pada tahun 2020 yang lalu,” kata Wibi

“Pemerintah selalu mengalami hal yang sama, dan terus berulang, kenapa kok tidak ingin membuat solusi yang signifikan untuk mengatasi banjir di jakarta ini, setiap ada banjir hanya menanggulangi yang bersifat sementara, dengan memberikan bantuan sosial yang sekedarnya, tanpa membuat solusi yang permanen,” ujarnya

Wibi menambahkan Banjir dijakarta diakibatkan oleh dua hal yakni luapan dua sungai Ciliwung dan Pesanggrahan, akibat dari kiriman banjir dari Bogor dan hujan lokal.

“Oleh karena itu saya mengusulkan suatu proyek terowongan pengendali banjir untuk bisa mengatasi luapan dua sungai tersebut, karena kedua sungai itu tidak akan bisa menampung air secara berlebihan, makanya perlu adanya saluran air baru untuk mengatasinya berupa terowongan terpadu, yang berfungsi sebagai pengendali banjir, semoga proyek ini bisa segera terwujud, ” pungkas Wibi

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait