Siswa SDN Pandeman II Kangean Raih Medali Emas

  • Whatsapp

SUMENEP, beritalima.com– Rikal Ariyanto siswa SDN Pandeman II kecamatan Arjasa kabupaten Sumenep Madura berhasil meraih medali emas, dalam lomba lari cepat 100 meter putera tingkat SD/MI se kecamatan Arjasa. Sabtu (11/08).

Rikal berhasil meraih juara setelah mengalahkan 32 peserta lainnya dari SD/MI se kecamatan Arjasa. Ketika ditemui media beritalima.com putera kelahiran desa Pandeman ini mengaku terinspirasi oleh keberhasilan Moh. Zuhri yang berasal dari keluarga kurang mampu.

” Saya ingin seperti Moh. Zuhri. Saya ingin menjadi juara dunia juga ,” ujar Rikal.

Dia berharap akan ada pembinaan khusus dari dinas pendidikan Sumenep hingga nantinya selalu diikutkan lomba ditingkat kabupaten maupun ditingkat provensi Jawa Timur.

Selain mendapatkan medali emas, SDN Pandeman II juga berhasil meraih medali perak di lomba lari cepat 100 meter Puteri atas nama Kamilatur Rafika. Siswi yang masih duduk di kelas V SD ini tahun lalu juga berhasil meraih juara pada lomba lari jauh tingkat SD/MI sekecamatan Arjasa.

Kepala sekolah SDN Pandeman II, Moh. Zaini menjelaskan bahwa keberhasilan anak didiknya ini berkat kerjasama semua pihak, baik itu guru, wali murid dan kepala sekolah.
Menurutnya, untuk menggali potensi anak itu tidak harus dari kemampuan intelektual. Akan tetapi bisa juga digali lewat kemapuan psikomotor.

” Kalau kemampuan intelektualnya Kurang, kita coba gali dan kembangkan kemampuan psikomotornya.Siapa tahu nanti lewat kemapuan berlarinya bisa mengharumkan nama bangsa seperti Moh. Zuhri, ” kata Zaini. (Fach)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *