SMK 3 dan Bupati Jember Lestarikan Musik Lesung

  • Whatsapp

Jember,beritalima.com.
Sekolan Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 3 Jember, menyuguhkan Tarian dan lagu–lagu Daerah, maupun seni Lesung yang dimainkan oleh ibu lansia, untuk menghibur Bupati dr Faida MMR dalam pesta seni Peringatan Hari Kartini.
Tamu yang hadir Bupati Jember dr Faida, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Drs Lutfi Isa Ansori dan Kepala Dinas Kabupaten Bambang Hariono, sangat menikmati suguhan hiburan pentas seni yang dikonsep dengan seni Budaya Pendalungan music dan tarian serta lagu daerah Sangat kental, untuk mengenang Perjuangan Ibu Kartini tempo dulu

Bupati Jember dr Faida MMR setelah mengikuti acara pada beberapa Wartawan mengatakan, Semangat Hari Kartini seharusnya bisa menginpirasi pada generasi muda laki dan Perempuan, baik bagi yang sudah berumur.

Dengan diciptakanya laki dan perempuan kedua-dua nya bisa diharapkan berbuat baik, dan bisa bekerjasama, meski Jember dipimpin bupati perempuan, tentu saja memberikan ruang gerak yang sama buat perempuan dan laki di Jember.

“Saya sangat senang dan salut dengan kreasi serta inovasi, terutama suguan hiburan yang menyajikan kearifan local, sangat kompak sungguh diluar dugaan kami, hiburan yang diikuti oleh para lansia dan diturunkan pada generasi muda.”Jelas Faida
“Salah satunya festival seni lesung yang mana bisa menemukan alat lesung dan pemain-pemain lesung seperti dijaman dulu, ini bisa meregenerasi keterampilan seni kuno pada generasi muda.”Pungkas dr Faida

Sementara Kepala Sekolah SMK 3 Jember, Supri Hartono, Hari Kartini merupakan dan mengingatkan peduli terhadap hak-hak kaum Wanita, adalah mengangkat derajat kaum ibu, salah satunya sebuah tradisi kote’an (Tabuan) lesung.

“Terlihat sudah sejak dijaman dulu gotong royong dan kebersamaan sudah tumbuh, terbukti seperti yang diperagaan seni lesung, tidak bisa dilakukan sendiri tambah banyak orang tambah rampak dan bagus untuk didengarkan.”Tutur Cak Bye panggilan akrapnya (senan).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *