TORAJA UTARA-Belum cukup terhitung satu minggu di lantik selaku Camat Rantepao,Camat Yokonias Abbini, kini di ‘hadang’ persoalan sampah.
Sampah terlihat ‘menggunung’ di beberapa titik keramaian di kota Rantepao.Akibatnya,sudah pasti timbulkan bau yang ‘menyengat’ dan tidak sedap.Persoalan, sampah memang menjadi persoalan ‘klasik’ hingga saat ini belum ada titik tamunya untuk mengatasi sampah tersebut.
Walaupun beberapa hari kemaren soal sampah utamanya terkait soal Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPA),hingga saat ini masih timbulkan polimik di tengah-tengah warga setempat,seperti ungkapan yang sempat diutarakan oleh Wakil Bupati Toraja Utara,Yosio Rinto Kadang,kepada wartawan berita lima,soal TPA segera dicarikan solusinya,sebab ini menyangkut kebersihan kota Rantepao.
“Jujur saya katakan,kami masih awam terkait soal topografi kota Rantepao,begitupun soal sampah kami harus komunikasi dengan Dinas terkait sebagai leading sector nya,artinya soal sampah menjadi tanggungjawab bersama dengan Dinas terkait,”ujar Yokonias,belum lama ini.
Sementara warga yang mengaku bernama Martha Bunga (45) warga Rantepao,saat memberikan keterangan persnya Sabtu kemaren di salah satu pusat belanja Alpa Midi,mereka menilai saat ini kabinet Kaboro yang baru dilantik kurang adanya sinkronisasi dari Masing-Masing Stekholder hingga menyangkut soal tugas mereka masing-masing.
“Ya mungkin baru dilantik,tapi soal sampah itu kan tidak bisa ditunda,sebab ini menyangkut soal kebersihan kota.Jadi kami selaku warga Rantepao hanya mengingatkan janji KOBORO,soal sampah menjadi program utama mereka guna membawa perubahan,”jelas Martha Bunga.(Gede Siwa).