Sueb Abdullah Resmi Pimpin Jokowi Mania Yang Tergabung Dalam DPC Joman Gresik

  • Whatsapp
H. Sueb Abdillah(Jas Hitam) saat menerima bendera Pataka Joman dari Ketua DPD Joman Jatim, Arief Choirie, pada acara Pelantikan DPC Joman Gresik, di Hotel Aston Gresik, Kamis (11/3/2021).

Gresik, Beritalima.com – H.Sueb Abdullah resmi pimpin para relawan Jokowi Mania yang tergabung dalam pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Jaringan Organisasi Masyarakat Nusantara (Joman) Kabupaten Gresik. Peresmian tersebut dilakukan pada acara pelantikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Joman Jawa Timur, di Hotel Aston Iin Gresik, Kamis (11/3/2021).

H.Sueb Abdullah yang juga tokoh masyarakat Gresik mengatakan peresmian pengurus Joman Kabupaten Gresik tersebut merupakan wujud dari sebuah kesamaan visi dan misi dalam mensukseskan program organisasi kedepan dan mensukseskan berbagai program pemerintahan Presiden Jokowi.

” Karena kami saat ini masih adalah relawan Jokowi Mania, yang wajib mengawal dan mensukseskan program pemerintah dibawah Presiden Jokowi hingga akhir jabatannya nanti,”tegasnya.

Dikatakannya, sesuai dengan semangat Presiden Jokowi agar selalu bekerja dan terus bekerja demi kemajuan bangsa, maka dirinya berharap berharap DPC Joman Gresik lebih maju, lebih produktif, lebih inovativ dan lebih energik.

“Untuk itu perlu komitmen serta kerja sama yang kuat antar pengurus baru yang saat ini sudah menjadi gerbong kemajuan organisasi, maka itu bekerjalah dengan penuh keseriusan, pemimpin hari ini adalah bekerja dan berjuang karena hari esok adalah hasil dari pekerjaan anda menuggu,”tegasnya.

Sementara itu, Ketua DPD Joman Jawa Timur, Arief Choiri mengatakan Joman yang dibentuk dari sekumpulan relawan Jokowi yang tergabung dalam Jokowi Mania lambat laun terus berbenah secara internal untuk mengembangkan diri menjadi ormas terbesar dengan nama “Jaringan Organisasi Masyarakat Nusantara”, tapi Joman tetap setia dan tidak pernah luntur dalam mendukung dan mensukseskan progam Presiden Joko widodo, ” Oleh karena itu kami berharap hal serupa juga dilakukan oleh DPC DPC se- Jawa Timur,”ujarnya.

Ia juga berharap agar para pengurus dan anggota Joman tetap kritis dengan berbagai kritik membangun demi kesuksesan program pemerintah dan Presiden Jokowi dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat. (Erw).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait