SUNGAILIAT, Musyawarah Cabang (Muscab) Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Bangka di gelar, Minggu (4/8/2019) di gedung Dharma Wanita Sungailiat. Pelaksanaan Muscab ke-V Pemuda Pancasila kabupaten Bangka untuk memilih Ketua MPC Pemuda Pancasila kabupaten Bangka periode 2019-2023.
Calon ketua yang bertarung memeperebutkan Ketua ada dua orang yakni Ketua MPC Pemuda Pancasila Bangka Edison dan kader Pemuda Pancasila Bangka Drs Suproyanto. Akhirnya Supriyanto mendapatkan 6 suara sedangkan Edison mendapatkan 4 suara. Total jumlah suara adalah 10 suara terdiri dari 8 suara PAC, 1 suara MPC Kabupaten Bangka dan 1 suara MPW Pemuda Pancasila Babel.
Ketua MPW Pemuda Pancasila Ansyori AR saat melantik jajaran MPC Pemuda Pancasila periode 2019-2023, Minggu (4/8/2019) malam di gedung Dharma Wanita Sungailiat mengatakan bahwa tugas kita melaksanakan agar MPC Pemuda Pancasila kabupaten/kota yang berakhir masanya agar segera melaksanakn Musda.
“Selamat kepada jajaran MPC Pemuda Pancasila Bangka yang dilantik malam ini. Saya berharap ketua terpilih nanti dapat melaksanakan amanat dan patuh pada AD/ART organisasi serta dapat menjalankan program kerja dengan baik,” pesan Ansyori AR.
“Setiap anggota harus memiliki Kartu Tanda Anggota. Untuk itu segera lengkapi bekas pengajuan kartu anggota,” terangnya.
Ketua terpilih, Drs Supriyanto mengatakan tetima kasih atas kepercayaan kawan-kawan telah mendukungnya sehingga terpilih sebagai ketua.
“Mari kita saling sinergi membesarkan Pemuda Pancasila di Kabupaten Bangka ini, ujar Supriyanto.
Pelantikan MPC Pemuda Pancasila Bangka juga di hadiri Sekretaris MPW Pemuda Pancasila Babel Yamoa Harefa, Wakil Ketua Achmad Shorif SH, Wakil Ketua Advokasi Feryawansyah, SH, MH dan jajaran pengurus MPW Pemuda Pancasila Babel.
Sebelumnya pada pembukaan Muscab ke-V Pemuda Pancasila kabupaten Bangka ini hadir Bupati Bangka Mulkan, SH, MH dan perwakilan Polres Bangka dan sejumlah undangan. (Ndi).