Tabrak Pohon Tumbang, Avanza Ringsek

  • Whatsapp

Serdang Bedagai(SUMUT)

BERITALIMA-Mobil Toyota Avanza BK 1680 QV ringsek bagian depannya akibat menabrak pohon tumbang disekitar jalinsum, tepatnya didepan replika Sultan Serdang di Kelurahan Tualang, Kecamatan Perbaungan, Sergai, Senin(19/9) sekira jam 01.15 wib.

Menurut sumber, malam itu Avanza dari arah Tebing menuju Medan. Setibanya di TKP, tiba-tiba pohon disekitar jalinsum tumbang. Akibatnya sang sopir tidak bisa mengendalikan kenderaannya dan menabrak pohon tumbang.

Tidak ada korban jiwa atas insiden itu, namun beberapa penumpang terlihat stres. Pasalnya mereka tidak melihat adanya pohon tumbang dijalan.

“Kami dari Sidempuan mau ke Medan,” ujar H boru Rangkuti (37) selahsatu penumpang.

Dikatakannya, saat itu turun hujan sehingga pemandangan tidak jelas sehingga sopir tidak mengetahui ada pohon tumbang.

“Kami gak lihat ada pohon tumbang, untung kami gak ditimpa pohon itu,” terangnya.

Sempat terjadi kemacatan arus lalulintas akibat pohon tumbang dibadan jalan membuat kenderaan tidak bisa melintas.

Arus lalulintas berhasil normal kembali setelah personil Polantas dan personil Polsek Perbaungan membersihkan pohon dibadan jalan.

Kasat Lantas Polres Sergai AKP S Siagian mengatakan, kejadian itu disebabkan angin kencang disertai hujan membuat pohon disekitar jalinsum tumbang dan menimpa salahsatu kenderaan yang melintas.

“Kita kerahkan personil untuk membersihkan pohon tumbang sehingga arus lalulintas kembali nornal,” bilang AKP S Siagian.(su)

Teks foto: Avanza ringsek tabrak pohon tumbang(su)

Teks foto: Personil Lantas dan Polsek bersihkan pohon tumbang(su)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *