SURABAYA, beritalima.com | Pangkalan TNI AL (Lanal) Nunukan, salah satu pangkalan di jajaran Koarmada II gelar acara pisah sambut dalam rangka serah terima jabatan Komandan Lanal Nunukan dari Letkol Laut (P) M. Machri Mokoagow, M.M., M.Tr.Hanla kepada Letkol Laut (P) Anton Pratomo, SE, M.Tr.Hanla., bertempat di Lapangan Apel Tri Brata Mapolres Nunukan. Selasa (20/08).
Kegiatan ini merupakan tradisi baru dalam Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang digagas oleh Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, S.IK, MH. Dimana hal tersebut diwujudkan dalam apel sinergitas yang bertujuan dapat menambah soliditas, sinergitas dan kekompakan antara TNI AL dan POLRI di wilayah Nunukan.
Dalam kesempatan itu, Letkol Laut (P) M. Machri Mokoagow, M.M., M.Tr.Hanla menyampaikan rasa terima kasih kepada Kapolres Nunukan karena sudah menyelenggarakan Apel Sinergitas tersebut, dan berharap kedepannya tradisi seperti ini bisa terus ditingkatkan.
Sementara Letkol Laut (P) Anton Pratomo, S.E., M.Tr.Hanla menggunakan kesempatan tersebut untuk memperkenalkan diri pada para peserta apel dan Forkopimdab serta menyatakan siap bersinergi dengan jajaran TNI Polri dan instansi lain di Nunukan.
” Sebagai pimpinan baru Lanal Nunukan, juga sebagai pendatang baru di Forkopimda Nunukan, saya berharap dapat menjalin kerjasama yang baik dan hubungan yang harmonis dengan para pejabat lain dari instansi setempat “, ujar Anton-sapaan akrab Danlanal Nunukan ini.
Dalam Apel Sinergitas tersebut peserta apel terdiri dari gabungan Prajurit Lanal Nunukan, Personel Polres Nunukan dan Personel Brimob Nunukan.
Dinas Penerangan Koarmada II