Tegak Lurus Ke Partai Tidak Harus Jadi Beban Cakada

  • Whatsapp

JAKARTA,BERITA LIMA – Edison Lapalelo, Direktur Parameter Konsultindo menjelaskan, imbauan tegas para ketua partai agar tegak lurus memenangkan pilkada, tidak menjadi beban Bakal Calon Kepala Daerah (Cakada).

Hal ini disampaikan Lapalelo, saat dikonfirmasi media ini, menyusul banyaknya imbauan tersebut, Kamis (12/09/2024), di Jakarta.

” Persoalan sederhananya adalah yang dinyatakan tegak lurus ditujukan kepada kader partai dan simpatisan partai, itu berlaku. Tetapi, tidak harus menjadi beban pasangan calon gubernur,bupati dan wali kota, kecuali paslon tersebut adalah kader partai,” ungkap Lapalelo.

Menurutnya, sekarang coba kita balik situasinya. Jika kader-kader partai yang maju mencalonkan diri tanpa rekomendasi partai.

” Kita tidak perlu sebut siapa-siapa mereka. Sikap DPP partai harus mempertegas status kader yang calon tersebut itu sebagai kader atau berdiri sendiri. Supaya, partai jangan di pandang melakukan politik standar ganda,” ujarnya.

Lebih lanjut dijelaskan, rekomendasi suatu parpol kepada paslon di dasari oleh pertimbangan-pertimbangan peraturan di parpol. Tentunya, rekomendasi bersifat sangat mengikat. Olehnya itu, para kader partai yang maju tersebut tanpa rekomendasi tempat mereka bernaung, di posisikan sebagai apa?

Dalam situasi ini, tambahnya, para kader partai kalau tidak mau tegak lurus tidak usah berpartai. Harus di cermati dinamika yang di komunikasikan.

” Harusnya partai-partai berkomunikasi dan bagaimana mempertegas serta ini ruang yang sangat terbuka,” sebut Lapalelo. (ulin)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait