Temui Jalan Buntu Keluarga Pasien Berencana Tempuh Jalur Hukum

  • Whatsapp

DEPOK,beritalima.com
Hasil mediasi antara RS Sentra Medika Cisalak dengan keluarga pasien Merlin Sinaga yang di wakili oleh Leo nampaknya menemui jalan buntu bahkan terkesan menjadi jebakan batman hal tersebut di ungkapkan Leo usai dilakukan mediasi.

Kekesalan Leo bukan tanpa alasan pasalnya menurut Leo pihaknya telah mengikuti apa yang mereka mau (pihak RS) tetapi teryata mereka full team bahkan lengkap dengan dewan etik dan seluruh pejabat di lingkungan RS.

“Gak adil lah kita di hanya di wakilkan tetapi mereka full team jelas semua akan membela dokter Risa marpaung,” kata Leo Kesal,Sabtu (01/05/2021)

Tidak hanya itu dirinya juga merasa apa yang terjadi pada malam Selasa subuh (27/04/2021) terkesan rekayasa bagaimana tidak apa yang di sampaikan selalu di bantah dan itu amini oleh semua perawat.

“Percuma ada mediasi kalau begitu mangkanya saya minta buka CCTV biar jelas siapa yang ngomongnya ngaco,” jelasnya.

Tidak hanya itu dirinya memaksa dokter Risa untuk datang dan minta maaf ke pasien langsung di RS Citra Arafiq namun di tolak salah satu team etik RS Sentra Medika.

“Tidak perlu dokter Risa tidak bersalah jadi tidak perlu minta maaf, dan karena itu kejadiannya disini jadi harus selesai disini,” katanya.

Untuk itu Leo Sebagai yang mewakili keluarga pasien untuk di jadwal kan ulang namun di tolak pihak RS.

“Kalau tidak boleh ok, saya minta maaf kalau ada salah ,namun kita akan bertemu di lain waktu,” tegas leo.

Seperti di beritakan sebelumnya bahwa kelurga pasien Merlin Sinaga mendapatkan perlakuan tidak mengenakan di RS Sentra Medika Cisalak dimana salah satu oknum dokter Risa Marpaung mengatakan dirinya mempunyai hak untuk tidak mengobati pasien,akibat ucapan dokter tersebut pihak keluarga mengambil sikap dengan memindahkan pasien ke RS lain (Yopi).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait