Terpilih Secara Aklamasi, Viktor Sirait Nakhodai Bara JP

  • Whatsapp

BOGOR, beritalima.com | Bertempat di The Forest Resort Hotel, Pamoyaman, Bogor Kongres Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) digelar 1-3 Juli 2019 dengan dihhadiri utusan dari DPD-BPLN dan DPC BaraJP.

Sejak pagi peserta Kongres berdatangan, dan kemudian sore kongres dibuka dengan diawali Sambutan Ketua Umum Sihol Manulang dan dilanjutkan oleh pimpinan sidang untuk menyusun tata tertip, sidang komisi dan pemilihan ketua Umum.

Masing- masing DPD diberi kesempatan untuk mengusulkan calon ketua umum, namun karena calonnya tunggal, DPD Jawa Timur Moch. Efendi Akhirnya mencalonkan KH. Abdullah Faqih untuk maju sebagai calon Ketua Umum.

Dengan demikian calon ketua umum ada 2, yakni Viktor Sirait dan Abdullah Faqih, namun setelah diverifikasi oleh pimpinan ssidang sesuai persyaratan yang telah ditetapkan, untuk mencalonkan harus sudah menjadi pengurus selama 3 tahhu, Sedangkan Abdullah Faqih mengaku menjadi pengurus masih 2.9 Bulan. dengan demikian pencalonannya batal.

Batalnya pencalonan Abdullah Faqih secara otomatis Victor Sirait Secara aklamasi terpilih sebagai Ketua Umum Bara JP periode 2019-2024 dan disetujui oleh semua yang hadir dan diketok oleh piminan sidang pada dini hari (2/8/2019).

” Selamat dan Sukses bung Victor, semoga dapat menjalankan roda organisasi dengan baik dan semakin membara ” Pungkas Sihol Manulang Ketua Umum periode sebelumnya. (rr)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *