Tiga Kepala Daerah di Malang Dukung Finansial Aremania ke Jakarta

  • Whatsapp

Kota Malang, beritalima.com | Puluhan Suporter Arema kembali berangkat ke Jakarta, menyusul beberapa yang lain sudah berangkat bersama keluarga Korban tragedi Kanjuruhan, dalam aksi meminta keadilan Jum’at (18/11/2022) sekitar pukul 16.15 WIB.

Ada sekitar 204 orang Aremania berkumpul di KNPI kota Malang (Posko TGA) sebelum berangkat ke Jakarta. Pantauan di Lokasi terlihat mereka berdialog dan berdoa sesama Aremania sebelum berangkat.

Bacaan Lainnya

“Yang jelas tujuan Aremania ke Jakarta, untuk meminta keadilan atas tragedi Kanjuruhan ke Mabes Polri mas-red,” ungkap Dadang Koordinator Tim Gabungan Aremania.

Menurut Dadang yang turut ke Jakarta tak hanya Aremania di Malang saja namun, sejumlah Suporter Arema dari berbagai daerah

“Yang berangkat ini adalah Aremania Malang raya, dan ada yang dari Blitar atau Lumajang serta lamongan, untuk yang perwakilan luar kota diwakili 3 orang perwakilan mas-red,” bebernya.

Ia juga menjelaskan bahwa untuk pendanaan sejumlah Aremania ke Jakarta sepenuhnya didukung oleh para pimpinan daerah di Malang Raya.

“Support pendukung, dari pimpinan Daerah Malang raya, diantaranya walikota Malang, walikota Batu, dan Bupati Malang,” kata dia.

Soal pendanaan Walikota Malang Sutiaji membenarkan jika dukungan materi pemberangkatan ke Jakarta merupakan hasil patungan tiga Kepala Daerah.

“Iya mas urunan dari bupati Malang, Walikota Batu dan Walikota Malang,” ujarnya kepada beritalima.com.

Diketahui bahwa keberangkatan Aremania hari ini, adalah untuk menyusul rekan rekan Aremania yang sudah berada di Jakarta untuk untuk menuntut keadilan atas tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 orang pada 1 Oktober 2022 lalu.

 

Redaksi : Santoso 

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait