Tiga Rumah Warga Sei Rampah Ludes Terbakar

  • Whatsapp

Petugas Pemadam Kebakaran saat sedang melakukan pemadaman dilokasi kejadian.


Serdang Bedagai, Beritalimacom- Tiga unit rumah di Dusun IX Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) ludes dilalap si jago merah, selasa (27/12/2016) sekira pukul 11.30 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun kerugian diperkirakan puluhan juta rupiah. Menurut informasi, ketiga rumah yang terbakar tersebut masing masing yakni milik Muhammad Hasyim (55), Misran Sembiring (47) dan rumah Bejo Nasib (35). Api dapat dipadamkan setelah 1 (unit) mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Pemkab Sergai datang ke lokasi.

Ramidi (45) salah seorang tetangga korban mengatakan, dirinya mengetahui kebakaran itu dari anak salah satu korban kebakaran yang berteriak meminta tolong, mendengar jeritan itu dirinya bersama warga lainnya lalu berbondong bondong menuju rumah korban untuk memberikan bantuan seadanya.

Namun, lantaran kondisi ketiga bangunan yang berdindingkan terpas serta beratapkan rumbia tersebut berdekatan, ditambah lagi teriknya matahari membuat api cepat menyebar dan sulit dipadamkan, sehingga membuat ketiga rumah beserta isinya tersebut rata dengan tanah.

“Kejadiannya cepat sekali, saat mendengar jeritan minta tolong, saya langsung ke lokasi, dan melihat api sudah membesar. Karena bangunannya dari kayu dan berdinding terpas maka api cepat menjalar, warga juga tidak bisa berbuat apa apa,” kata Ramidi dilokasi kebakaran.

Dikatakan Ramidi, rumah yang pertama kali terbakar yakni rumah Muhammad Hasyim dan kemudian menjalar kerumah lainnya, sedangkan yang mengetahui kejadian tersebut pertama kali adalah anak dari Muhammad Hasyim yakni Ayu (11), yang sedang nonton TV diruangan tamu bersama temannya saat itu.

“Sewaktu kejadian pemilik rumah juga tidak ada, ketiganya sedang bekerja, hanya ayu bersama temannya yang lagi sedang nonton TV,” ucapnya.

Sementara itu, menurut pengakuan Ayu, saat itu dirinya bersama temannya sedang asyik nonton TV diruangan tamu, tiba tiba saja melihat api dari arah dapur, seketika itu juga dirinya langsung mengambil air dan menyiramnya, namun api tersebut semakin membesar, lalu dirinya bersama temanya lari keluar dan meminta tolong sama warga.

“Kulihat api itu berasal dari dapur, aku sama teman ku mencoba memadamkan nya, namun api bukan mati malah makin membesar,” ujar Ayu.

Kapolsek Firdaus AKP Enda Tarigan saat dikonfirmasi membenarkan kejadian itu, tidak ada korban jiwa dalam insiden itu namun kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.

“Tiga rumah yang terbakar, sampai saat ini belum diketahui motif dari kejadian itu dan pihak kepolisian juga sudah turun kelokasi untuk melakukan penyelidikan,” ucap AKP Enda Tarigan.

(sugi)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *