TIKI SERLOK Raih Top Innovation Choice Award 2021 Sebagai Inovasi Layanan untuk Pengusaha Online

  • Whatsapp

JAKARTA, Beritalima.com | PT. Citra Van Titipan Kilat (“TIKI”), perusahaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia dengan rekam jejak lebih dari 50 tahun di Indonesia, memperoleh penghargaan bergengsi, Top Innovation Choice Award 2021 atas inovasi layanan Seller Online Booking (SERLOK) untuk para pengusaha online. TIKI SERLOK merupakan salah satu inovasi produk dan layanan yang diluncurkan TIKI pada pertengahan 2020 lalu, yang diperuntukan bagi para online seller yang memberikan berbagai kemudahan dan keuntungan lebih bagi para online seller dalam melakukan transaksi pengiriman menggunakan produk TIKI.

Dalam acara penghargaan yang digelar secara virtual pada hari ini (31/05), Yulina Hastuti, Direktur Utama TIKI menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada TIKI menjadi salah satu perusahaan terpilih dalam ajang Top Innovation Choice Award 2021. “Online seller di masa pandemi ini semakin membutuhkan mitra pengiriman terpercaya yang dapat mengerti kebutuhan mereka. Layanan SERLOK diluncurkan untuk mendukung bisnis mereka dengan memberikan lebih banyak kemudahan dan keuntungan tambahan antara lain kemudahan transaksi mulai dari pick up hingga fleksibilitas pembayaran, dan harga yang lebih kompetitif dengan berbagai bonus dan reward tambahan.”

Adapun beberapa keunggulan yang ditawarkan dari TIKI SERLOK ini antara lain diskon harga sebesar 18 persen, fleksibilitas pembayaran H+2 menggunakan virtual account, fasilitas pick up gratis, hingga bonus dan rewarding seller, serta dapat memperoleh pelatihan dan webinar gratis dari TIKI. TIKI SERLOK dapat diintegrasikan dengan website milik online seller sehingga proses transaksi pengiriman dapat dilakukan sepenuhnya di dalam website tersebut – merampingkan proses dan meningkatkan pengalaman pelanggan ketika bertransaksi di toko online.

Penghargaan Top Innovation Choice Award 2021 diselenggarakan oleh TRAS N CO Indonesia bekerjasama dengan INFOBRAND.ID yang didasarkan pada hasil survei terhadap lebih dari 300 perusahaan dan brand tersurvei di Indonesia atas tiga (3) aspek penilaian yaitu Innovation Idea Aspect, Innovation Advantage Aspect, dan Innovation Differentiation Aspect.

“Penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk terus berinovasi memberikan yang terbaik untuk para pelanggan kami dan seluruh masyarakat Indonesia. Kami ucapkan terima kasih kepada INFOBRAND.ID dan TRAS N CO Indonesia, juga kepada seluruh rekan-rekan media yang telah banyak mendukung TIKI dalam memberikan berbagai informasi terbaru mengenai produk dan layanan kami.” Tutup Yulina.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait