SERDANGBEDAGAI, Beritalima.com- Mengatur strategi tim Opsnal Kepolisian Sektor Perbaungan Polres Sergai melakukan Under Cover Buy dengan memesan 1(satu) paket Sabu kepada pelaku Penyalagunaan Narkotika Jenis sabu di Kelurahan Batang Tetap, Kecamatan Perbaungan, Sergai . Akhirnya tim opsnal membuahkan hasil dan meringkus dua pelaku yang termasuk pengedar maupun bandar sabu , Sabtu (13/1) sekitar pukul 13’00wib.
Kedua pelaku yakni Sudarman alias(32) warga Dusun IV, Desa Jambur Pulau Dan satu lagi yakni Sopian (32) Dusun IV , Desa Ujung Rambung , keduanya warga kecamatan Perbaungan , Sergai.
Hasil yang dihimpun , Penangkapan kedua pelaku saat petugas mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa di kelurahan batang terap kecamatan Perbaungan , bahwa ada sering terjadi transaksi narkoba yang sangat meresahkan masyarakat sekitar.
Mendapatkan informasi tersebut , Kapolsek Perbaungan AKP Ilham Harahap SH,MH memerintahkan Kanit Reskrim IPDA Tambunan S.H untuk melakukan Penyelidikan.
Dan mengatur strategi tim Opsnal melakukan Under Cover Buy dengan memesan 1(satu) paket Sabu kepada salah satu pelaku yakni Sudarman dengan harga Rp. 250.000,- rupiah. Saat tersangka menyetujui transaksi tersebut, petugas pun bergerak menuju lokasi (TKP).
Saat melakukan transaksi, Tanpa curiga pelaku Sudarman memberikan barang haram tersebut. Tanpa membuang waktu petugas pun langsung meringkus Sudarman dan mengamankan Barang bukti Sabu.
Ketika diintrogasi petugas, sudarman mengaku bahwa barang haram tersebut didapatnya dari pelaku Sopian warga Desa Ujung Rambung, Pantai Cermin, Petugas pun langsung meringkus Sopian dirumahnya. Kepada petugas Sopian mengakui bahwa barang haram tersebut memang diberikannya kepada tersangka Sudarman untuk dijualkan.
Dari penangkapan kepada keduanya petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa 1(satu) platik klip transparan berisi sabu-sabu,1(satu) bungkus rokok merk Lucky Strike, 1(satu) buah rokok merek Sampoerna,2(dua) unit HP Merk Nokia dan Cherry.
Kapolsek Perbaungan AKP Ilham harahap SH, MH mengatakan saat ini tersangka telah berhasil kita amankan yang diduga penyalahgunaan Narkoba jenis Sabu di kelurahan Batang Terap dan Desa Ujung Rambung.
“ Saat ini kedua pelaku bersama barang bukti sudah kita amankan di Mapolsek Perbaungan untuk kita lakukan pemeriksaan lebih lanjut,” Ungkap Kapolsek (Sugi)