Tim Relawan Covid-19 STIKES Mega Buana Palopo Beri Sosialisasi dan Edukasi ke Masyarakat

  • Whatsapp

PALOPO. Tim Relawan Penanganan Covid-19 yang telah terbentuk di STIKES Mega Buana Palopo, langsung bergerak melakukan aksi dengan memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat di Wilayah Palopo tentang dirumah saja tidak kemana-mana.

Demikian ditegaskan Ketua STIKES Mega Buana Palopo, Dr.Hj. Nilawati Uly, S.Si, Apt,M.Kes kepada media Jumat malam (3/4/2020).

Dijelaskan, sosialisasi dan edukasi lainnya yang diberikan soal menjaga jarak (physical distancing),perilaku hidup bersih sehat.

Soal etika batuk,cara mencuci tangan,kondisi-kondisi harus segera memeriksakan diri ke dokter/puskesmas/rumah sakit,Dan hal lainnya terkait dengan pencegahan penyakit virus corona, kata Ketua APTISI Wilayah Luwu Raya dan Tana Toraja ini.

Selama tim relawan di tengah masyarakat memberikan informasi/edukasi ke panti asuhan Yang ada di Wilayah Kota palopo, terkait bagaimana cara untuk mencegah supaya tidak terkena Virus Corona

Ternyata masih banyak warga belum mereka pahami cara pencegahan virus Covid-19, diantaranya harus menjaga jarak (semoga setelah diberi informasi mereka bisa memahami Dan melakukannya), tegas doktor ilmu-ilmu kesehatan PPs-Unhas ini.

Tim juga memasang beberapa poster terkait cara pencegahan Virus Corona untuk mereka bisa baca. Selain itu Stikesmegabuana juga memberikan bantuan bahan makanan, dan sabun untuk cuci tangan. (ila/yahya).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait