Tingkatkan Germas, Walikota Madiun Ajak Masyarakat Giatkan Olahraga

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima,com- Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) wajib digalakkan. Apalagi, dalam situasi pandemi Covid-19 seperti sekarang ini. Tak hanya bagi masyarakat umum, tetapi juga Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemkot Madiun, Jawa Timur. Karenanya, giat senam bersama dilakukan, Jumat 24 Desember 2021.

Walikota Madiun, H. Maidi, juga turut dalam kegiatan yang berlangsung di Ngrowo Bening.

‘’ASN harus sehat. Bagaimana bisa melayani dengan baik kalau ASN-nya sakit. Lebih baik melakukan upaya pencegahan dari pada mengobati. Salah satu mencegahnya, ya dengan giat berolahraga,’’ kata H. Maidi.

Walikota juga memberikan apresiasinya kepada ASN terkait kinerja khususnya dalam setahun ini. Apalagi, banyak capaian prestasi dan penghargaan yang diraih Pemkot Madiun. Dari segi Indeks Pembangunan Manusia (IPM), Kota Madiun juga tercatat mengalami peningkatkan. IPM Kota Madiun tercatat di angka 81,25. Nilai tersebut meningkat 0,42 poin dibanding tahun lalu. IPM Kota Madiun pada 2020 di angka 80,83. Artinya, terdapat peningkatan kualitas dari segi pendidikan, kesehatan, dan perekonomian masyarakat.

‘’Terima kasih sekali atas kinerja tahun ini. Kita banyak meraih penghargaan dan prestasi. Tetapi jangan puas dulu. Ini harus dipertahankan dan ditingkatkan,’’ harapnya.

Di bidang pembangunan, Kota Madiun juga cukup banyak mengalami perubahan. Sejumlah tempat baru bermunculan. Ikon-ikon baru tersebut bakal menjadi magnet untuk menarik wisatawan. Utamanya, setelah pandemi Covid-19, pergi. Tempat-tempat baru tersebut juga akan disempurnakan tahun depan.

‘’Masih ada banyak agenda ke depan. Tahun 2022 kita gas lagi tetapi tetap dengan semangat mengerem Covid-19,’’ ungkapnya.

Kegiatan senam ini berlanjut bersepeda dan pembagian sembako kepada petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Seperti diketahui, petugas kebersihan berperan penting dalam menjaga Kota Madiun tetap bersih dan nyaman. Apalagi, saat ini tengah musim penghujan.

Maidi berharap, masyarakat juga turut menjaga lingkungan.

‘’Mereka ini mulia. Pekerjaan mereka tidak hanya soal kebersihan dan keindahan, tetapi juga berkaitan dengan kesehatan masyarakat. Lingkungan yang bersih tentu saja berdampak bagi kesehatan,’’ pungkasnya. (Sumber Diskominfo/editor Dibyo).

H. Maidi (kiri) atas.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait