Tingkatkan PAD, Bupati Situbondo Ajak Dinas Peternakan dan Perikanan Berinovasi

  • Whatsapp
Bupati Situbondo Karna Suswandi saat meninjau lokasi budidaya ikan. (Bet/beritalima.com)

SITUBONDO, beritalima.com – Bupati Situbondo, Karna Suswandi mengajak jajaran Dinas Peternakan dan Perikanan untuk berinovasi guna meningkatkan pundi-pundi pendapat asli daerah (PAD). Salah satunya dengan cara berbisnis budidaya ikan kerapu, kakap, bawal hingga lobster.

Hal tersebut disampaikan oleh orang nomor satu di Kota Santri Pancasila ini saat menghadiri acara Halal Bihalal Keluarga Besar Dinas Peternakan dan Perikanan Situbondo, Selasa (31/5/2022). Acara tersebut berlangsung di Wisata Kampung Kerapu, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit.

“Tadi sebelum saya kesini ditunjukkan cara pengelolaan ikan kerapu. Bagi saya itu sesuatu yang luar biasa kalau dikembangkan dengan baik. Terus saya sampaikan kalau dinas ini mampu berbisnis ikan kerapu, kakap dan sebagainya dengan baik, tentu ini menjadi prospek yang luar biasa,” ujar Bupati.

Lebih lanjut, pria asal Desa Curahtatal, Kecamatan Arjasa ini mengungkapkan, bisnis tersebut nantinya tidak dikelola langsung oleh Dinas Peternakan dan Perikanan Situbondo. Akan tetapi melibatkan kelompok masyarakat yang sudah memiliki kemampuan dalam bidang tersebut.

“Kalau Dinas Peternakan dan Perikanan mampu melakukan itu berapapun biayanya akan saya usahakan,” tegas Mantan Kadis PUPR Bondowoso ini

Lebih jauh, pria yang akrab disapa Bung Karna menjelaskan, bisnis yang dimaksud yaitu Dinas Peternakan dan Perikanan Situbondo yang menyediakan bibit ikan dan lobster serta pakannya. Kemudian kelompok masyarakat tersebut yang membudidayakannya dengan sistem bagi hasil.

“Ada pemuda NU di Bondowoso memiliki budidaya peternakan kambing. Modalnya tidak terlalu besar tetapi mampu dikembangkan dengan baik. Dan itu dikembangkanlah melalui MWCNU-MWCNU. MWCNU inilah yang bertugas menyediakan kandang. Sementara, si pemuda itu yang menyediakan kambing dan pakannya. Jadi tugasnya hanya memberi makan dan minum kambing tersebut. Dengan pembagian hasilnya 60:40 persen, saya tidak tau siapa yang 60 dan siapa yang 40,” bebernya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Situbondo, Karna Suswandi, Wabup Nyai Hj Khoirani, KH. Jaiz Badri Masduqi, KH. Abdul Hadi Khozin, Ketua TP-PKK Hj Juma’ati Karna Suswandi, Sekdakab, Syaifullah, Plt Kadis Peternakan dan Perikanan, Kholil dan jajarannya, Kepala OPD di Lingkungan Pemkab Situbondo, serta Kades Klatakan, Narwiyoto.

Untuk diketahui, sebelum menghadiri acara halal bihalal tersebut Bupati Situbondo beserta rombongan terlebih dahulu melihat budidaya ikan kerapu cantang dan cantik. Dimana harga ikan itu bisa menyentuh Rp200 ribu per-kilogram. Kemudian rombongan juga melihat budidaya lobster jenis batik dan pasir yang memiliki harga jual dijual Rp600 ribu per-kilogram. (*/Bet)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait