Tips Merawat  Motor Vario 125 Agar Tetap Mulus Dan Awet

  • Whatsapp

Motor Vario 125 merupakan varian motor dari Honda, yang cukup banyak diminati masyarakat sejak awal kemunculannya sampai sekarang. Motor jenis matic ini disukai oleh para pria maupun wanita, karena fitur-fiturnya yang canggih dan juga sangat nyaman dipakai.

Tentu orang-orang ingin motornya lebih awet dan tetap mulus meski dipakai setiap hari. Untuk itu, tentu anda perlu mengetahui perawatan motor yang tepat agar performa nya tetap prima.

 

Perawatan Motor Vario 125

Ada beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk melakukan perawatan pada motor Vario, khususnya tipe 125. Simak berikut ini.

 

  1. Panaskan Mesin Motor Matic

Tips pertama yang harus anda lakukan adalah melakukan pemanasan mesin motor matic Anda setiap pagi. Ini merupakan langkah perawatan mesin motor matic, agar olinya bisa melumasi mesin. Dampaknya pada motor Anda adalah performa dari motor akan tetap maksimal.

Motor matic yang baik dan benar yaitu dengan memanaskan motor 10 menit saja. Anda bisa memanfaatkan kick starter atau starter elektrik untuk bisa meminimalisir penggunaan baterai dari motor. Setelah memanaskan motor matic anda, tarik ulur gas supaya oli cukup panas dari mesin motor.

 

  1. Kehabisan BBM Tidak Boleh Terjadi

Untuk membuat motor Vario 125 anda tetap awet maka jangan pernah membuat motor sampai kehabisan bensin. Jika suatu waktu anda kehabisan bensin di tengah jalan sehingga motor, tidak bisa dihidupkan lagi kebiasaan buruk ini dilakukan terus-menerus akan membuat mesin motor jadi lebih cepat rusak.

Apalagi seperti diketahui, Vario 125 menggunakan sistem injeksi. Usahakan motor anda jangan sampai kehabisan bensin waspada untuk melihat pada indikator E di speedometer. Untuk lebih aman, Anda bisa membiasakan diri untuk mengisi BBM dengan bahan bakarnya full.

 

  1. Lakukan Penggantian Oli

Perawatan motor untuk kategori motor matic tentu saja harus selalu diperhatikan pada bagian oli motor. Oli ini adalah salah satu bagian vital sparepart motor, maka dari itu jangan sampai tidak dilakukan penggantian secara berkala. Anda bisa mengganti oli setiap 1000 km.

Jangan lupa juga untuk melakukan penggantian oli transmisi atau disebut oli gardan saat motor sudah mencapai 5000 km. Jika anda merasa kebingungan dengan jangkauan kilometer tersebut, maka panduan untuk mengganti oli adalah 2 sampai 3 bulan sekali saja. Untuk pemilihan oli motor sebaiknya disesuaikan dengan spesifikasi motor matic anda. Jika kurang paham, bisa langsung kunjungi bengkel resmi terdekat.

 

  1. Pengecekan V Belt Dan Roller

Selain penggantian oli, Anda juga wajib mengecek spare part motor matic yaitu bagian v belt dan roller. Kedua bagian ini harus selalu dicek kondisinya untuk menjaga motor tidak akan mogok di jalan secara tiba-tiba. Vanbelt ini dibuat dari material karet yang bisa saja putus secara tiba-tiba, ketika anda sedang mengendarai motor. Ketika putus tentu motor Anda akan berhenti dan tidak bisa berjalan lagi.

Cek selalu kondisi kedua sparepart tersebut, jika memang sudah waktunya diganti maka lakukan penggantian. Usahakan l atau suku cadang yang digunakan adalah dari yang resmi dan juga original. Hal ini tentu sangat berpengaruh untuk awetan dan performa dari motor matic  Vario 125 anda.

 

  1. Perawatan Aki

Aki pada motor juga harus dilakukan perawatan. Mati aki adalah kejadian yang cukup fatal pada motor, karena motor Anda bisa kehilangan tenaga. Aki yang mati juga berpengaruh pada cahaya lampu motor yang akan berkurang. Ketika aki motor mati maka anda tidak bisa menghidupkan motor menggunakan starter elektrik.

Akibatnya harus menggunakan kick starter yang tentu saja akan membuat Anda kelelahan. Anda bisa melakukan perawatan aki dengan menggantinya dalam waktu 7 sampai 8 bulan sekali, setelah penggantian sebelumnya.

 

  1. Gunakan Motor Vario 125 Dengan Baik

Tidak hanya dirawat, pastikan bahwa motor Anda memang digunakan dengan cara yang tepat. Pertama-tama yaitu dengan menjaga kestabilan gas pada motor. Saat dikendarai, usahakan jangan menaikkan gas terlalu tinggi dan juga tidak terlalu turun. Anda juga tidak boleh tiba-tiba menaikkan gas secara mendadak.

Hal ini bisa berpengaruh pada tarikan gas yang akan berkurang bahkan menjadi lebih berat. Tarikan gas yang sering dilakukan secara tiba-tiba, juga bisa membuat mesin transmisi terpaksa bekerja lebih keras. Hal ini akan membuat kerusakan pada mesin motor. Tentu anda ingin mengendarai motor dengan tarikan gas yang enteng dan stabil, bukan?

 

  1. Lakukan Servis Secara Berkala

Yang terakhir, terutama untuk Anda yang awam dan tidak mengerti cara pengecekan motor dan hanya tahu untuk penggunaannya saja, maka jangan pernah lupa untuk melakukan servis motor. Servis motor secara berkala akan membantu untuk mengetahui ketika terjadi masalah pada motor Vario anda.

Jadi ketika masalah pada motor masih sedikit ringan, langsung bisa diatasi dan dicarikan solusinya sebelum menjadi kerusakan yang lebih parah. Servis motor juga bisa membantu untuk membuat tarikan gas lebih enteng dan ketika diservis kondisi motor akan jauh lebih prima.

 

Itu tadi beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk merawat motor Vario 125 supaya tetap awet dan mulus. Karena jenis Vario 125 ini adalah motor yang masih cukup digemari oleh banyak orang, tentu masih banyak saja yang berminat untuk memilikinya. Anda bisa mendapatkan motor Vario 125 dengan harga yang lebih terjangkau, dengan membelinya di Blibli.

Seperti diketahui Blibli merupakan marketplace nomor 1 di Indonesia yang menjual beragam produk kebutuhan masyarakat salah satunya motor. Blibli juga menerapkan pembelian motor cash atau kredit dengan prosedur yang sangat mudah.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait