MADIUN, beritalima.com- Jajaran pengurus yayasan, guru, dan wali murid “TK Abadi” Kelurahan Kuncen, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jawa Timur, menggelar pertemuan tahunan di Rumah Kuda, Jalan Ronggo Jumeno, Rabu 9 Agustus 2023.
Dalam pertemuan tersebut, berbagai hal dibahas secara bersama. Diantaranya terkait susunan pengurus baru Paguyuban Wali Murid tahun 2023-2024.
Dalam rapat ini, ketua Paguyuban Wali Murid diamahkan kepada Mama Zidan, wakil ketua Mama Intan, sekretaris I Mama Mauza, sekretaris II Mama Fildan, bendahara I Mama Faza, dan bendahara II Mama cha-cha. Untuk pembantu umum, masing masing Mama Aiman, Davin, dan Fraya. Sedangkan Ketua Yayasan TK Abadi, Ny. Mike Fajar Syahrudin, ‘ketiban sampur’ (baca : didaulat) sebagai pembina.
Menurut Kepala TK Abadi, Sus Nuryati, semua pengurus merupakan perwakilan wali murid. Sedangkan yang terpilih, selanjutnya berperan untuk membantu kelancaran dan pelaksana program KBM (kegiatan belajar mengajar) dan kegiatan sekolah lainnya.
“Dalam pertemuan ini, juga kami sampaikan
program sekolah selama satu semester I tahun 2023/2024,” tutur Sus Nuryati.
Perempuan yang akrab disapa Bu Sus ini juga berharap, program sekolah terlaksana dengan baik dan selalu menjaga kekompakan.
“Semoga TK Abadi bersama guru guru pendidik yang sudah berpengalaman, semakin berkembang dan maju. Kami juga menghimbau kepada semua wali murid agar bekerjasama dengan pihak sekolah untuk mendukung pendidikan dan program sekolah,” harapnya.
Ia kembali berharap, semua program bisa berjalan dengan baik dan lancar, anak anak semakin cerdas serta berprestasi, dan TK Abadi yang sudah memiliki gedung sendiri,
semakin dikenal dan diminati masyarakat.
Sementara itu, ketua Yayasan TK Abadi, Ny. Mike Fajar Syahrudin, dalam kegiatan dengan tema “Pimpin Pemulihan, Bergerak Untuk Merdeka Belajar” ini mengatakan, kegiatan tersebut diharapkan dapat mengoptimalisasi peran orang tua dalam mendidik anak.
“Di sekolah menjadi peran guru. Namun ketika di rumah, menjadi peran orang tua untuk mendidik anak. Karena itu, saya berharap, orang tua semakin optimal dalam mendidik anak,” harap Ny. Mika Fajar Syahrudin. (Dibyo).
Ket. Foto : Sur Nuryati (nomor 2 dari kiri) atas, Ny. Mike Fajar Syahrudin (tengah) atas.