TNI-Polri Di Trenggalek Tampak Solid Dalam Menyumbangkan Darah Segarnya

  • Whatsapp

Trenggalek, Bertempat di Kodim 0806/Trenggalek telah dilaksanakan kegiatan Donor Darah dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 70 Tahun 2016.Kamis(2/6/16)

  Kegiatan bhakti sosial donor darah tersebut  dihadiri sekitar 150 orang dipimpin oleh Pasimin Kodim 0806/Trenggalek Kapten Caj Imam Ansori dan Kabag Sumda Polres Trenggalek Kompol Sumilih  bekerjasama dengan PMI CabangTrenggalek yang dipimpin oleh dr Liyana.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Trenggalek AKBP I Made Agus Prasetya, Kasdim 0806/ Trenggalek Mayor Inf Misirin, Ka. Minvet Trenggalek Mayor CHB Ediyono, Waka Polres Trenggalek Kompol Kuswara, Perwira Staf Polres Trenggalek dan anggota, Perwira Staf Kodim 0806/Trenggalek dan anggota, Pengurus Persit Cabang XX Kodim 0806/Trenggalek dan Persit KCK jajaran Bapras.
          Kasdim 0806/ Trenggalek Mayor Inf Misirin menyampaikan bahwa kegiatan bhakti sosial donor darah yang dilaksanakan di Kodim 0806/Trenggalek  dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 70 Tahun 2016 ini adalah wujud kepedulian TNI dan Polri diwilayah Trenggalek terhadap sesama. Tetesan darah segar yang kita sumbangkan dengan ikhlas akan sangat bermanfaat bagi yang membutuhkannya bahkan bisa menyelamatkan jiwa manusia. Yang lebih tampak lagi dari kegiatan ini, bahwa TNI dan Polri diwilayah Trenggalek Sangat Solid,Kompak dalam membantu masyarakat Trenggalek. Ujar Mayor Inf Misirin(Tim/Penrem081)
beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *