Tongkonan Tanate Desa Sa’dan Tiku Lambe Ludes Terbakar

  • Whatsapp

TORAJA UTARA-www.beritalima.com-Akibat kecerobahannya,warga Desa Sa’dan Tiku Lambe,Kecamatan Sa’dan Kabupaten Toraja Utara harus rela kehilangan Rumah Tongkonan akibat amukan ‘Sijago Merah’.

Akibat warga yang bernama Rego (60),tidak memperhatikan api bekas masak di dapur sorenya,hal itu penyebab terjadinya kebakaran rumah Tongkonan mereka ludes serta rata dengan tanah di lalap ‘si jago merah’.

Rumah Tongkonan Tanate,ditempati oleh empat (4) orang,Turu (50),Tapo (70),Rego (60) serta Salu (30),yang memiliki keterbatasan fisik atau cacat mental.Dari sumber kronologis terjadinya kebakaran tersebut,seperti yang di ceritakan oleh Kepala Lembang Sa’dan Tiku Lambe,Yusuf Sampe Limbong,api berasal dari rumah Rego,dan kejadiannya terjadi ketika warga terlelap tidur,kebakaran itu terjadi sekitar pukul 13.00 warga terlelap tidur.

Api begitu cepat merambat seluruh rumah tersebut,yang terbuat dari kayu sangat mudah terbakar.Sementara pertolongan yang diharapkan dari warga tidak ada sama sekali,disebabkan rumah warga berjauhan sehingga pertolongan dari warga terlambat, dan selang beberapa jam rumah tersebut telah hangus seluruhnya rata dengan tanah.

Tidak ada korban jiwa dari kebakaran itu,hanya saja akibat musibah kebakaran tersebut,kerugian ditafsir hingga ratusan juta.Sementara,dari kejadian itu warga Desa Sa’dan Tiku Lambe harus rela tinggal dihalaman rumah yang terbakar menggunakan tenda darurat bantuan dari warga.

Untuk itu Kepala Desa Sa’dan Tiku Lambe,Yusuf Sampe Limbong,berharap kepada Pemerintah Kabupaten Toraja Utara,khususnya pada Dinas Sosial,memberikan bantuan berupa tenda,selimut,serta bantuan makanan siap saji untuk pertolongan emergency.

“Kita sudah laporkan di Dinas Sosial untuk mendapatkan bantuan, tinggal kita tunggu perhatiannya Pemerintah.Warga yang terkena musibah,rumah sudah habis terbakar,serta seluruh isi rumah ludes.Sehingga warga itu juga membutuhkan partisipasi warga berupa baju-baju bekas yang layak pakai,” ungkap Kepala Desa itu,Rabu (4/1). (Gede Siwa).

beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *