TPA Karua Difungsikan, Tambah Armada Dan Petugas Kebersihan

  • Whatsapp

TORAJA UTARA, beritalima – Rencana penggunaan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah di Lembang Karua Kecamatan Tondon dipastikan bulan Desember 2017 TPA Karua akan diresmikan.

Hal tersebut di sampaikan oleh Kepala Dinas Kebersihan dan Lingkungan hidup Kabupaten Toraja Utara, Ir. Arung B Lipa, saat memaparkan rencana peresmian TPA dipastikan akan menambah petugas kebersihan dan armada angkutan.

” Penggunaan TPA sudah pasti dibarengi penambahan armada angkutan serta tambahan petugas kebersihan,” jelas Arung, Jumat, 12 Oktober 2017.

Saat penambahan petugas kebersihan sudah pasti yang akan diprioritaskan adalah warga setempat.

” Kita akan utamakan warga setempat jika ingin menjadi petugas kebersihan,” jelas nya kembali.

Diketahui, anggaran 11,5 milyar dari pusat untuk mendanai proyek TPA tersebut diharapkan Kabupaten Toraja Utara tidak merasa lagi kesulitan soal pembuangan sampah.

” Kita bersyukur, adanya bantuan dana pembangunan untuk TPA. Kehadiran TPA di Karua, Toraja Utara saat ini memiliki TPA yang permanen,” tutupnya. (Gede Siwa).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *