Truck Yang Mengangkut Pendekar PSHT Mengalami Kecelakaan, Satu Tewas

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Puluhan pendekar pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), mengalami kecelakaan saat truck yang mereka tumpangi masuk ke dalam jurang di Desa Suluk Kecamatan Dolopo Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Minggu 29 April 2018, siang.

Menurut saksi mata, truck Nopol AE 8178 XX yang dikemudikan Susiato, warga Desa Kwangsen kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun, tiba-tiba hilang kendali.

“Kalau yang diangkut itu para pendekar SH Terate dari ranting Manguharjo Kota Madiun dan Jiwan, Kabupaten Madiun,” kata salah satu saksi yang enggan disebut namanya.

Rombongan pendekar PSHT ini sebelumnya dari Ngebel menuju Madiun usai melaksanakan long march dan pendadaran kenaikan sabuk.

Akibat kecelakaan ini, sebanyak 35 mengalami luka ringan, lima orang mengalami luka berat dan satu orang meninggal dunia.

Untuk korban luka ringan dibawa RS Dolopo, Kabupaten Madiun. Sedangkan lima orang yang luka berat dirujuk ke RSUP Dr. Soedono, Madiun. (Tono).

beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *