UNKRIT Poso Dipimpin Rektor Baru Yulian Taaha SE, M.Si

  • Whatsapp

Citizen Reporter

Laporan: Yosafat Tabasi, S. Pd, M. Hum, Dosen FKIP UNKRIT Melaporkan dari Tentena Poso

POSO. Universitas Kristen Tentena (UNKRT) Poso kini dipimpin rektor baru seorang perempuan, Yulian Taaha, SE, M.Si.

Rektor baru ini akan mengendalikan kampus yang terletak di Kecamatan Tentena Poso selama empat tahun kedepan 2021-2025.

Proses pelantikan rektor dilaksanakan pada Jumat pagi (9/4/2021) di aula kampus Tentena Poso. Yulian Taaha menggantikan rektor lama, Amosius RAB Meringgi, SP, M.Si yang telah memimpin kampus empat tahun sebelumnya 2017-2021.

Rektor Yulian Taaha dilantik oleh Ketua Yayasan UNKRIT, Pdt.Onesimus Lagarinda, M.Th, turut hadir Ketua GKST, Pdt.Jet Rense, M.Th dan Ketua I GKST, Pdt. Dr Tertius Lantigimo, M.Th serta para civitas akademika kampus lainnya.

Usai pelantikan Rektor UNKRIT Yulian Taaha kepada media mengatakan, puji syukur kepada Tuhan karena acara terlaksana dengan baik sesuai rencana dengan tetap megedepankan protokol kesehatan.

Selain itu berbagai kalangan dengan antusias hadir termasuk pihak yayasan, GKST, pemerintah daerah serta civitas akademika kampus.

Ditanya rencana kedepan, Yulian Taaha yang kini sedang merampungkan studi jenjang S3 Doktor Pendidikan Ilmu Ekonomi PPs-UNM, akan menjalankan visi dan misi yang dipaparkan saat proses pemlihan rektor serta akan secepatnya melakukan pembenahan pada semua lini.

Ditempat yang sama Ketua I GKST, Pdt. Dr.Tertius Lantigimo, M.Th mengatakan, harapan pihak yayasan dengan kepemimpinan baru UNKRIT seorang perempuan, kampus akan semakin lebih maju dengan inovasi dan terobosan yang kemudian memberi daya saing kampus.

Lewat terobosan kepemimpinan rektor baru itu tentu akan mampu mengejar ketertinggalan dari kampus lainnya.
Selain itu rektor baru ini harus terus melakukan kerjasama dengan pihak yayasan, pemerintah dan civitas akademika kamous dalam memajukan kampus, katanya.

Dekan Fakultas Ekonomi UNKRIT, Fajar Sangkide, SE, MM mengatakan, pelantikan rektor baru ini tentu harapan bersama akan membawa kampus UNKRIT akan lebih maju dan lebih berkualitas lagi

Sosok Yulian Taaha sejak 2008 jadi dosen tetap yayasan UNKRIT di Fakultas Ekonomi, menyelesaikan studi S1 dan S2 di Unhas.

Selama ini mereka yang pernah jadi Rektor UNKRIT yakni; Dr.Drs. H.Lumeno.MSi; Frans Sowolino SE.MSi; Drs.R.Kandolia PLT; Marten Sangkide SE.MSi; Dra. Lies Saino Sigilipu MSi dan Amosius RAB Meringgi SP.MSi.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait