LANDAK, beritalima.com | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-75 Republik Indonesia tahun 2020 Pemerintah Kabupaten Landak menggelar upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan Indonesia dihalaman Kantor Bupati Landak, Senin (17/08/20). Dalam upacara ini Bupati Landak Karolin Margret Natasa bertindak langsung sebagai Inspektur upacara.
Karena keadaan negara saat ini yang masih dilanda Pandemi COVID-19 sehingga pelaksanaan upacara hari kemerdekaan tahun 2020 ini sedikit berbeda dari tahun sebelumnya dengan diterapkannya protokol kesehatan.
Peserta upacara dibatasi hanya dihadiri anggota Forkopimda, para Kepala OPD, dan beberapa pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkungan pemerintah Kabupaten Landak, serta beberapa anggota TNI-Polri yang semuanya diwajibkan menggunakan masker serta menjaga jarak.
Walau demikian, pelaksanaan upacara tetap berlangsung khusyuk dan penuh khidmat tanpa mengurangi makna hari kemerdekaan Republik Indonesia. Anggota pasukan pengibar bendera (Paskibraka) yang hanya berjumlah tiga orang telah melaksanakan tugasnya dengan baik mengibarkan sang saka merah putih.
Dihari kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun 2020 ini, Bupati Landak Karolin Margret Natasa menyampaikan bahwa cobaan negara memang sangat berat karena pandemi COVID-19 yang belum berakhir.
“Usianya yang ke-75 tahun Indonesia menghadapi guncangan dan cobaan yang luar biasa dalam menghadapi Pandemi Covid-19,” kata Bupati Landak usai mengikuti upacara.
Untuk itu Karolin berharap perayaan kemerdekaan ini bisa memberikan semangat seluruh komponen bangsa agar terus berjuang melawan Pandemi COVID-19.
“Harapan kita semoga dengan perayaan Kemerdekaan ini memberikan semangat bagi seluruh komponen bangsa untuk terus berjuang melawan pandemi COVID-19 dan kami yakin dengan gotong royong kita pasti bisa menang melawan virus ini,” terang Karolin.
Lebih lanjut Bupati Landak mengimbau kepada masyarakat agar merayakan perayaan 17 Agustus tahun ini dengan sederhana saja, dan tidak membuat kegiatan yang mengundang kerumunan.
“Kepada masyarakat mari kita rayakan kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 dengan khimat dan sederhana, kita ikuti aturan pemerintah untuk tetap memakai masker, jaga jarak, menghindari kerumunan serta tidak membuat kegiatan-kegiatan yang bersifat mengumpulkan orang,” imbau Bupati Landak