Visi-Misi HT-UMAR, Bercita-cita Bawa Sula Maju dan Mandiri

  • Whatsapp

KEPULAUAN SULA,beritaLima,com – Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupati Kepulauan Sula (Kepsul) yang diusung koalisi partai Demokrat, Partai Gerindra, Partai PKB, Partai PAN, Partai Perindo dan PKPI, Hendra Thes dan Hi Umar Umabaihi menyerahkan berkas pendaftaran di Kantor KPU, Desa Pohea, Kecamatan Sanana Utara, Minggu (6/08/20) kemarin telah menyerahkan visi dan misi.

Adapun judul dan tema besar visi dan misi pasangan calon tersebut bertajuk, “Terwujudnya Sula Maju dan Mandiri”, 

Pasangan calon bupati dan wakil bupati Kepulauan Sula, Hendrata Thes dan Umar Umabaihi (HT-UMAR) bakal menciptakan kemajuan pembangunan di Kabupaten Kepulauan Sula dalam segala bidang.

Selain itu, dalam visinya HT-UMAR juga mengajak seluruh masyarakat di Kepulauan Sula menunjukkan kemampuan dan jadi diri orang Sula sendiri dalam mengelola sumber daya yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi, serta dapat mengangkat nilai-nilai kearifan lokal sehingga memiliki daya saing yang tinggi.

Beberapa waktu lalu, Hendrata pernah menyatakan keyakinannya bahwa ia masih berpotensi melanjutkan kepemimpinan untuk periode kedua nanti, “Ya harus yakin (menang) lah,” ujar Hendrata

Berikut paparan visi dan misi HT-UMAR :

VISI :TERWUJUDNYA SULA MAJU DAN MANDIRI.

Visi Pembangunan Kabupaten Kepulauan Sula tersebut harus dapat diukur sehingga diketahui tingkat keberhasilannya. Visi tersebut juga dapat dijelaskan sebagai berikut:

Yang dimaksud dengan “Sula Maju” adalah upaya menciptakan kemajuan pembangunan di segala bidang. Mempercepat akselerasi percepatan pembangunan di Kabupaten Kepulauan Sula dengan mendorong sektor-sektor ekonomi potensial.

Yang dimaksud dengan “Sula Mandiri” adalah masyarakat sula harus menunjukkan kebanggaan dan jati dirinya sebagai orang Sula serta kemampuannya sendiri dalam mengelola potensi sumber daya yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi, serta kearifan lokal sehingga memiliki daya saing yang tinggi.

MISI: Untuk mewujudkan visi pembangunan Kabupaten Kepulauan Sula 2020 -2025, ditempuh melalui misi pembangunan berikut :

Mewujudkan SDM yang unggul; Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik serta berorientasi pada kepentingan publik;

Mewujudkan pembangunan infrastruktur wilayah;

Mewujudkan Tata Kelola Sumber Daya Alam yang berbasis lingkungan hidup;

Mewujudkan pelayanan publik berbasis teknologi informasi;

Mewujudkan peran aktif masyarakat dan dunia usaha untuk kemandirian lokal.

Misi di atas dapat dijelaskan sebagai berikut: Mewujudkan SDM yang unggul. Pembangunan SDM yang unggul sangat mendukung kemajuan pembangunan di Kabupaten Kepulauan Sula. Membangun Sumberdaya Manusia (SDM) yang unggul, kreatif dan inovatif diperlukan dalam menyongsong revolusi industri 4.0.

Upaya “Menuju Industri 4.0” adalah upaya melakukan penyesuaian terhadap perkembangan teknologi dan informasi yang ada dan konsep penerapannnya berpusat pada konsep otomatisasi. Hal ini tentunya akan menambah nilai efesiensi dalam manajemen waktu untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Kepulauan Sula.

Mewujudkan tata kelola pemerintah yang baik serta berorientasi pada kepentingan publik. Capaian visi hanya bisa tercapai apabila ada pemerintahan yang baik (good governance) melalui reformasi birokrasi dapat diwujudkan.

Secara umum, reformasi birokrasi mencakup penataan kelembagaan, sumber daya manusia aparatur, tata laksana dan manajemen, akuntabilitas kinerja aparatur, pengawasan, pelayanan publik, budaya kerja produktif, efektif dan efisien, disamping juga melalui koordinasi, integrasi dan sinkronisasi. Pemerintahan yang baik ini harus mengedepankan kepentingan publik diatas kepentingan individu atau kelompok/golongan tertentu.

Mewujudkan pembangunan infrastruktur wilayah. Misi ini diarahkan pada upaya mendorong percepatan infrastruktur vital bagi perekonomian daerah. Membuka konektivitas antar daerah dengan membangun jaringan transportasi yang terhubung menjadi kunci terbukanya sekat isolasi antar daerah. Mobilitas barang, jasa dan manusia yang cepat adalah faktor kunci pertumbuhan perekonomian daerah.

Mewujudkan Tata Kelola Sumber Daya Alam yang berbasis Lingkungan Hidup. Misi ini menuntut adanya perubahan paradigma pengelolaan sumberdaya alam di daerah. Pengelolaan sumber daya alam harus diarahkan pula pada upaya menjaga kelestarian alam dan lingkungan secara berkesinambungan.

Mewujudkan pelayanan publik dan peningkatan produktivitas kerja berbasis teknologi informasi. Misi ini memberi penekanan bahwa teknologi informasi adalah sangat strategis digunakan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Selain itu bisa digunakan untuk meningkatkan produktivitas dan kinerja organisasi karena dengan revolusi industri 4.0 beberapa hal yang mahal dalam proses produksi jadi lebih mudah, cepat dan murah.

Mewujudkan peran aktif masyarakat dan dunia usaha untuk kemandirian lokal. Pada hakikatnya menyadari pentingnya partisipasi masyarakat dan dunia usaha dalam mewujudkan visi pembangunan.

Visi pembangunan tidak bisa terwujud apabila hanya mengandalkan usaha dari pemerintah daerah ataupun pusat. Saat ini, partisipasi masyarakat telah berada dalam posisi yang semakin penting. Masyarakat menjadi lebih kritis dan terbuka mengakaji serta mengkritisi kebijakan-kebijakan yang akan dan sedang dilakukan pemerintah.

Dunia usaha memiliki peran vital dalam pembangunan ekonomi suatu daerah. Munculnya unit-unit usaha kecil hingga usaha besar diawali melalui jiwa kewirausahaan masyarakat. [DN]

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait