Wabup, Hadiri Sholawat dan Istiqhosah Bersama Generasi Muda

  • Whatsapp

Sidoarjo- Wakil Bupati Sidoarjo H. Nur Ahmad Syaifuddin SH melihat perkembangan zaman sudah berubah. Perkembangan teknologi informasi begitu pesat. Akibatnya, budaya luar begitu mudah masuk ke Indonesia. Hal tersebut diungkapkannya saat menghadiri Sholawat dan Istiqhosah Jamiyah Padang Bulan Pondok Pesantren Darul Hikmah Desa Singogalih Kecamatan Tarik.

Wabup melihat pengaruh perkembangan teknologi informasi saat ini cukup besar. Salah satunya terhadap akhlak manusia saat ini. Dirinya mencermati akhlak manusia di zaman ini sedikit demi sedikit berkurang. Oleh karenanya Wabup bersyukur dengan adanya kegiatan semacam ini. Menurutnya kegiatan bersholawat dan beristiqhosah adalah jawaban membentuk pribadi yang baik. Wabup yang akrab dipanggil Cak Nur itu optimis melihat pemuda yang gemar melantunkan sholawat. Generasi masa depan berakhlak mulia akan selalu hadir ditengah-tengah perkembangan zaman. Generasi penerus bangsa yang akan selalu meniru akhlak nabi Muhammad SAW.

“Kalau anak muda sudah membaca sholawat, pasti itu akan membentuk pribadi yang unggul, pribadi yang agamis dan pribadi-pribadi yang cinta rosul dan pribadi yang hormat kepada leluhur,”ucapnya.

Sholawat malam kemarin dipimpin langsung pengasuh Ponpes Darul Hikmah Habib Amrulloh. Lebih kurang seratus orang ikut dalam kegiatan tersebut. Selain santri Ponpes, sholawat dan istiqhosah juga diikuti warga sekitar. Kebanyakan pemuda. Usai bersholawat, jamaah diajak berstiqhosah. Ada yang tidak biasa dalam istiqhosah tersebut. Yakni dilakukan tanpa penerangan lampu saat beristiqhosah. Hal tersebut dilakukan untuk menambah kekhusyukan dalam berdoa.

Selesai kegiatan Wabup H. Nur Ahmad Syaifuddin menyempat diri berdoa ke makam pendiri Ponpes Darul Hikmah yakni Al Habib Khusain Mansyur Basyaiban. Makamnya berada di lingkungan pondok, ujarnya. (Kus)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *