Wabup Madiun Apresiasi Vaksinasi Yang Digelar FKUB dan UMM

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Kebersamaan salah satu kunci utama memerangi pandemi Covid-19 agar cepat berakhir. Hal ini setidaknya telah ditunjukkan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Universitas Muhammadiyah Madiun (UMM) bersama Pemkab Madiun yang melaksanakan vaksinasi sebanyak 13 ribu dosis dengan sasaran masyarakat umum di Pendopo Ronggo Djumeno, Rabu 16 Maret 2022.

Dalam vaksinasi ini, penyelenggara menyiapkan vaksin untuk dosis 1, 2 dan 3. Sehingga masyarakat yang lolos screening langsung bisa divaksin sesuai dosisnya.

Wakil Bupati Madiun, H. Hari Wuryanto, yang meninjau pelaksaan vaksinasi ini, mengapresiasi kegiatan lintas agama tersebut. Karena hal ini sebagai salah satu wujud toleransi beragama di Kabupaten Madiun.

“Universitas Muhammadiyah Madiun dan FKUB, menjadi bagian pilar strategis sebagai bentuk penta helix approach (pendekatan multi pihak). Ada pemerintah, masyarakat, kampus, komunitas di dalam, ormas dan media bersatu padu berkomitmen melakukan berbagai langkah percepatan menyelesaikan masalah pandemi covid-19 di Kabupaten Madiun,” ucap H. Hari Wuryanto.

Wakil Bupati juga mengucapkan terimakasih atas peran serta aktif Universitas Muhammadiyah Madiun dan FKUB Kabupaten Madiun serta dukungan dari Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC) pusat Muhammadiyah.

“Kami juga harapkan peran serta dari semua pihak, elemen masyarakat bersatu padu untuk mewujudkan Kabupaten Madiun yang mandiri, aman, sejahtera, dan berakhlak dengan melakukan langkah-langkah yang konstruktif,” harapnya, (Dibyo).

H. Hari Wuryanto (kiri) atas.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait