Wagub Jatim, Lounching Desa Melangkah

  • Whatsapp

SIDOARJO, beritalima.com – Pemerintah Kabupaten Sidoarjo telah kembali melounching program Desa Melangkah jilid 2 yang berlangsung di Pendopo Delta Wibawa Sidoarjo.(senin,08/05/2017).
Dengan Program desa melangkah jilid 2,dengan ini melibatkan desa – desa yang ada di kabupaten Sidoarjo dalam lingkup dibawah Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi untuk meningkatkan ekonomi desa. satu tahun penuh yakni selama tahun 2017, berbagai kegiatan akan dilakukan untuk menyongsong kemandirian desa. Tibalah saatnya untuk hari dibuka dan diresmikannya kegiatan bersama desa – desa yang berpartisipasi, instansi yang mendukung, serta pihak – pihak lain yang terlibat dalam Desa Melangkah 2 tahun 2017.

Dalam acara launching Desa Melangkah 2 dihadiri oleh Satgas Dana Desa Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Prof. Kacung Maridjan yang mewakili Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Eko Putro Sadjojo, BSEE, M. BA, dari pemerintah Propinsi Jawa Timur hadir Wakil Gubernur Jawa Timur Drs. H. Saifullah Yusuf, Bupati Sidoarjo H. Saiful Ilah, SH, M. Hum, Organisasi Perangkat Daerah terkait, Camat, Kepada Desa se Kabupaten Sidoarjo serta dari Jawa Pos dan Rektor Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Drs. Hidayatullah, M. Si.

Wakil Gubernur Jatim, H Saifullah Yusuf berharap agar Program Desa Melangkah hasil kerjasama Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Pos dan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo bisa mempercepat pembangunan daerah.Lebih lanjut dikatakannya, langkah positif ini harus didukung dan diwujudkan melalui tindakan konkret. Seperti pemberian keterampilan, bantuan buruh desa, serta memfasilitasi hasil produk warga desa atau one village one produk (satu desa satu produk), sehingga bisa dipasarkan dan meningkatkan perekonomian desa.

Sementara untuk mempercepat pembangunan desa salah satunya eksekutif desa, yakni kepala desa beserta perangkatnya. Jika mereka semangat, kreatif, dan amanah, maka pembangunan mulai dari ekonomi, infrastruktur, dan pendidikan di lingkungan desa bisa berjalan baik.pembangunan Indonesia harus melalui desa meliputi kesehatan,pendidikan dan pertanian.ujarnya

Bupati Sidoarjo H. Saiful Ilah, SH, M. Hum menambahi pemerintah kabupaten Sidoarjo menyambut baik dengan dilanjutkannya kerja sama program Desa Melangkah 2 ini, ada beberapa manfaat yang diperoleh diantaranya bagi masyarakat desa dalam pelaksanaannya berberan sebagai objek sekaligus subjek yang mendapatkan manfaat secara langsung dari Desa Melangkah. Sedangkan pemerintah kabupaten Sidoarjo sebagai pelaksana pemerintahan dapat terwujud peningkatan pembagunan desa dari segi ekonomi maupun masyarakatnya. Pungkasnya (kusaeri)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *