TERNATE, BeritaLima.com – Menepati janji pada saat kampanye lalu, Wakil Walikota Ternate, Jasri Usman, S. Ag, akan berkantor di 3 kecamatan luar di Kota Ternate.
“Benar, saya akan berkantor di tiga kecamatan yakni Batang Dua, Pulau Hiri dan Moti,” sebut Jasri saat dihubungi Via WhatsApp, Kamis (29/4/2021)
Jasri menyebutkan rencananya berkantor di kecamatan yang sulit diakses seperti Batang dua, sudah direncanakan lama sejak masa kampanye apabilah dirinya bersama dengan Dr. Tauhid Soleman terpilih.
“Sekarang sudah tercapai semua. Insya Allah hal ini akan kita tunaikan sambil kita mengecek segala kesiapan yang ada dan itu pasti,” tegasnya
Lebih lanjut Wakil Walikota bilang, kecamatan lain seperti Ternate Tengah, Utara, Barat, Selatan dan Pulau Ternate mudah untuk dijangkau.
“Tapi untuk 3 kecamatan yang ada di luar Ternate memang memiliki jarak yang cukup jauh sehingga untuk pelayanan publik masyarakat setempat, kadang terhambat karena jarak yang jauh,” tuturnya.
“Kalau kecamatan pisah dengan laut tentu kita harus berkantor 1-2 hari di situ,” pungkasnya. [ Ilham M. Mansur ]