BONDOWOSO, Beritalima.com – Meski memasuki musim penghujan masih ada empat desa di Kabupaten Bondowoso yang mengalami sulit air. Bahkan pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) masih menerima permintaan air.
Kepala BPBD Kabupaten Bondowoso Kukuh Triatmoko, mengungkapkan, di Bondowoso saat ini masih ada empat desa di Kecamatan Botolinggo yang masih kekurangan air, dan masih mengajukan permintaan air kepada BPBD.
“Hingga saat ini kita masih droping air. Padahal saat ini kan musim hujan. Tapi, dibeberapa daerah di Bondowoso sudah kelebihan air,”kata Kukuh Triatmoko, saat ditemui dikantornya. Selasa, (7/11/2017).
Menurutnya, dari data yang dimiliki BPBD, ada 46 desa di 16 Kecamatan yang rawan kekeringan. Untuk mengantisipasi hal tersebut, BPBD selalu siaga. Namun ternyata pada tahun 2017 ini hanya beberapa desa yang minta disediakan tandon.
“Saat ini hanya empat desa yang masih kekurangan air, seperti Desa Lumutan, Klekean, Botolinggo dan Desa Penang. Semuanya masuk diwilayah Kecamatan Botolinggo,”ujarnya.
Meski demikian, BPBD sampai saat ini masih memberikan pelayanan kepada masyarakat, walaupun darurat kekeringan itu sampai tanggal 31 Oktober kemarin. namun, karena masih ada desa yang memang memerlukan bantuan air, maka mereka diminta untuk mengajukan permohonan kepada BPBD.
“Hal itu nanti, biar dibuatkan surat pernyataan dari Bapak Bupati, bahwa desa itu memerlukan air,” tegasnya. (*/Rois)