JAKARTA, Beritalima.com-
Walikota Jakarta Utara Husein Murad salut melihat kekompakan warga Komplek Sunter Garden RW 14, Kelurahan Sunter Jaya, Tanjung Priok Jakarta Utara. Pasalnya meski berbeda-berbeda etnis dan agama warga RW 14 dapat hidup solid dan kompak.
“Warga RW 14 ini salah satu contoh miniatur Indonesia, dimana meski berbeda etnis dan agama tetapi bisa solid dan kompak dan ternyata selama ini warga disini hidup sangat harmonis. Ini mungkin bisa dikatakan contoh miniatur Indonesia,”ungkap Husein Murad usai meresmikan Taman Matahari di RW 14, Sunter Jaya, Jum’at (03/11/2017).
Walikota Jakarta Utara juga mengapresiasi dengan inisiatif warga yang telah melakukan penanaman pohon di Taman Matahari.
Menurut Husein Murad, Kesadaran warga yang tinggal di RW 14 cukup tinggi. Warga memanfaatkan lahan kosong untuk di jadikan tempat berkumpul, olah raga bersama dan sebagai tempat shering antar warga.
Bahkan kekompakan warga RW 14, Kelurahan Sunter Jaya akan Husein Murad tularkan ke tempat-tempat yang lain. “Saya akan tularkan kekompakan warga disini ke tempat lain supaya warga dapat hidup rukun dan harmoni antar manusia dengan manusia, manusia dengan alam dan manusia dengan Tuhan Yang Maha Esa, itu harus seirama yang harmoni,”kata Walikota.
Selain itu ditempat yang sama Walikota Jakarta Utara juga berkeliling komplek menggunakan motor listrik milik warga.
“Dalam kegiatan ini ternyata ada produk dalam negeri yakni motor listrik buatan Indonesia yang tanpa memakai bahan bakar seperti motor lainnya. Saya tadi sudah mencoba ternyata motor listrik ini sangat cocok untuk lingkungan karena tidak menimbulkan polusi udara. Bahkan motor listrik ini secara administrasi sudah terdaftar dan satu-satunya motor listrik yang layak digunakan di jalan raya karena bisa dikeuarkan STNK (surat tanda nomor kendaraan)nya,”bebernya. (Edy)