Walikota Madiun Resmikan Lapak Joglo Palereman Kelun

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Peningkatan ekonomi berbasis masyarakat di Kota Madiun, Jawa Timur, terus dikembangkan. Setelah sebelumnya walikota meresmikan dua lapak UMKM, yakni Lapak Pesona Kelurahan Madiun Lor dan Lapak UMKM Kelurahan Winongo, giliran lapak UMKM milik Kelurahan Kelun Kecamatan Kartoharjo, diresmikan oleh walikota, Jumat 1 Januari 2021.

Mengusung nama Lapak Joglo Palereman Kelurahan Kelun, pembangunan pada lapak ini dibangun dengan cara swakelola. Artinya, masyarakat juga ikut dilibatkan dalam pembangunan lapak yang berada di Jalan Kembar itu. Lapak berkonsep khas bangunan joglo itu berdiri di lahan seluas 600 meter persegi, dengan satu bangunan utama yang di dalamnya terdapat delapan stand untuk berjualan UMKM. Juga disediakan empat gazebo untuk masyarakat yang berkunjung

“Bapak ibu warga Kelurahan Kelun, memang ini bagus sekali. Apa yang saya ingin dan harapkan, program yang sudah direncanakan alhamdulillah hari ini di Kelurahan Kelun sudah diwujudkan dengan baik,” ujar Walikota Madiun, H. Maidi dalam sambutannya.

Saat ini, lanjutnya, pemerintah setempat memang sedang getol meningkatkan ekonomi dengan menggali potensi yang dimiliki tiap-tiap kelurahan.

Wali kota menyebut, nantinya setiap ada acara ataupun kegiatan, dirinya menginginkan agar konsumsi berasal dari UMKM yang ada di sekitar. Dengan cara digilir secara bergantian, dengan begitu harapannya ekonomi di tingkat kelurahan dapat bergairah.

“Cuma hari ini saya pesan, apa yang sudah baik ini untuk dijaga bersama. Juga jangan terlalu ramai. Karena yang kita tahu Covid-19 saat ini masih ada. Tidak mengenal waktu dan tidak tahu akan menyerang siapa saja,” ungkapnya.

Maka dari itu, walikota berharap agar seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kesehatan diri masing-masing dengan tetap terus menjalankan protokol kesehatan. Yakni mencuci tangan, menjaga jarak, dan memakai masker. (Sumber Diskominfo. Editor: Dibyo).

H. Maidi (atas).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait