Walikota Madiun Tegaskan Pentingnya Peran Ulama Dalam Pembangunan Manusia

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Majelis Ulama Indonesia (MUI) memegang peranan penting dalam jalannya pemerintahan. MUI tidak hanya wadah bagi ulama. Namun, juga media penyelesaian beragam masalah yang mengemuka. Khususnya yang berkaitan dengan Agama Islam.

Karena itu, keberadaan MUI wajib terus dikuatkan. Salah satunya, melalui pertemuan rutin. Seperti Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Wilayah IV, di rumah dinas walikota Madiun, Jawa Timur, Sabtu 15 Pebruari 2020.

Berbagai pembahasan mengemuka saat rakor yang dibuka oleh Walikota Madiun, H. Maidi. Ia menyebut ada banyak program pembangunan yang bertema islami di Kota Madiun. Salah satunya, pembangunan tempat ibadah. Karena pemerintah memang sedang membangun sejumlah tempat ibadah. Seperti mushala di calon taman Sumber Umis. Taman di sebelah lahan parkir itu memang akan ditambahkan mushala. Desainnya, mirip ka’bah. Pun, juga ditambahkan menara zam-zam. Taman sengaja dikonsep pedestrian. Karena itu, butuh bangunan yang ikonik.

“Tempat ibadah penting dan perlu. Harus dibuat yang bagus agar menarik masyarakat untuk beribadah,” kata H. Maidi.

Pemerintah Kota Madiun, lanjutnya, juga akan menghadirkan masjid megah bernuansa timur tengah. Seperti masjid di Quba. Masjid itu bakal menjadi satu dengan komplek kawasan PeceLand. Dibuat super besar dan megah. Masjid tidak hanya tempat ibadah. Tapi jadi salah satu bangunan ikonik.

Walikota berharap, masjid menjadi magnet tersendiri. Selain itu, diharapkan juga menjadi penyemangat untuk beribadah demi peningkatan keimanan dan ketaqwaan.

“Kota ini memang sedang membangun. Saya mohon bantuannya. Termasuk dari para ulama dan kyai,” pintanya.

Pembangunan, lanjutnya, memang butuh peran bersama. Bukan hanya fisik. Tetapi juga pembangunan sumber daya manusia (SDM). Peran ulama, kyai, serta pemuka agama penting dalam pembangunan SDM. Apalagi, yang berkaitan dengan pembangunan karakter.

Manusia, paparnya, wajib dengan ilmu agama untuk membangun akhlak. Sedangkan ilmu agama tentu melekat pada para pemuka agama. Salah satunya, ada di MUI.

Maidi berharap peran MUI terus ditingkatkan.
“Pembangunan fisik itu mudah. Tinggal ada anggarannya pasti jalan. Tetapi pembangunan manusia tidak mudah. Butuh peran kita bersama,” tuturnya. (Sumber Diskominfo. Editor: Astono).

H. Maidi (atas),

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait