Walikota Madiun Terima Bantuan Paket Sembako dan Masker dari BNI

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Donasi untuk masyarakat terdampak Covid-19 Di Kota Madiun, Jawa Timur, seakan tak pernah berhenti mengalir. Hampir setiap hari, Posko Sembako di rumah dinas walikota, ramai didatangi para donatur yang menyerahkan sumbangan.

Terbaru, Perwakilan dari Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Madiun mendatangi rumah dinas walikota untuk menyerahkan 100 paket sembako dan 1000 masker untuk masyarakat, melalui Walikota Madiun.

Prosesi penyerahan bantuan yang berlangsung cepat itu juga disaksikan oleh sebagian pimpinan OPD di lingkungan Pemkot Madiun. Sebelumnya, perwakilan BNI beramah tamah dengan walikota di dalam ruang tamu rumah dinas.

Pada kesempatan itu, walikota tak hanya mengucapkan terima kasih. Tapi juga mengapresiasi kepedulian perbankan di Kota Madiun untuk membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

Walikota juga mengimbau kepada masyarakat Kota Madiun yang terdampak Covid-19 untuk tidak khawatir. Sebab, Pemkot Madiun menjamin ketersediaan bahan makanan agar kebutuhan dasar warga Kota Madiun tetap terpenuhi.

“Bantuan secara bertahap sudah kami sampaikan kepada warga. Bagi yang terlewat, segera lapor ke RT atau lurah. Kalau kepepet tidak ada makanan, bisa ke posko sembako dengan membawa surat berstempel dari RT atau kelurahan untuk mendapatkan sembako,” kata Walikota Madiun, H. Maidi (sumber Diskominfo. Editor: Dibyo).

H. Maidi (kanan atas).

beritalima.com

Pos terkait