Walikota Menyapa Edisi Tiga Tahun MADA, Maidi Sampaikan Perjalanan Selama Ini

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- pada 29 April 2022 nanti, kepemimpinan Walikota-Wakil Walikota Madiun, Jawa Timur, H Maidi-Inda Raya (MADA) berjalan tiga tahun.

Berbagai capaian prestasi dan banyak perubahan dalam pembangunan di Kota Madiun, terjadi. Mulai dari hambatan, prestasi, hingga target memajukan kota disampaikan Maidi dalam program “Walikota Menyapa”, Selasa 13 April 2022.

Dalam kesempatan ini, walikota mengatakan, dalam memimpin kota selama tiga tahun, salah satu hambatan yang dialami yakni adanya pandemi Covid-19. Terutama terkait kebijakan pemerintah pusat mengenai refocusing anggaran.

“Anggaran dipangkas untuk Covid, padahal target kita banyak. Maka saya minta pengusaha membantu dengan CSR. Akhirnya pembangunan tetap bisa dijalankan meskipun tertunda. Insyaallah hambatan sudah kita lalui,” jelas H. Maidi.

Walikota juga mengatakan, pihaknya memiliki target untuk kota. Salah satunya terkait pembangunan fisik.

“Pemerintahan yang transparan menjadi andalan. Kita terbuka. Dewan juga saya ajak Musrenbang keliling kelurahan supaya semakin dekat dengan masyarakat,” terangnya.

Untuk diketahui, terdapat 33 program unggulan yang terangkum dalam Panca Karya di kepemimpinan MADA. Dalam tiga tahun, walikota menyebut sudah hampir semua program terlaksana.

“Alhamdulillah, sudah hampir semua program terlaksana. Memang kita kebut semua di tahun-tahun awal. Saya belum cukup puas. Artinya, masih ada yang harus ditingkatkan. Ada yang harus kita kejar. Dua tahun ini akan saya manfaatkan untuk mengejar itu. Seperti dalam lirik lagu Madiun Nyaman dan Damai, Kota Madiun ini akan (semoga) menjadi kota yang nomor satu di negeri ini,” pungkasnya. (Sumber Diskominfo/editor Dibyo).

H. Maidi (kiri).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait